POPULAR STORIES

Rider Kuda Hitam MotoGP Ini Siap Beri Kejutan Lagi Di GP Spanyol

Rider Kuda Hitam MotoGP Ini Siap Beri Kejutan Lagi di GP Spanyol Cal Crutchlow

Kabaroto.com - Setelah tampil mengesankan dalam dua seri terakhir, pembalap LCR Honda, Cal Crutchlow memiliki target tinggi untuk putaran keempat yang akan berlangsung di Sirkuit Jerez, Minggu (7/5).

Setelah gagal menyelesaikan race pembuka di Qatar akibat kecelakaan, Crutchlow mampu bersaing di jajaran teratas, bahkan naik podium ketiga di GP Argentina. Sementara Amerika Serikat, pembalap 31 tahun ini finis posisi keempat.

Berkat dua performa impresif tersebut, Crutchlow kini menempati peringkat kelima klasemen pembalap berbekal poin 29. Pembalap asal Inggris Raya itupun kini berambisi meraih poin maksimal.

"Saya tak sabar menghadapi GP Spanyol di Jerez karena ini balapan pertama (musim ini) di Eropa, maka sedikit lebih dekat ke rumah saya," ungkap Crutchlow dilansir laman resmi MotoGP.

"Ini merupakan yang saya sukai, meski kami tak memiliki hasil menawan di sana setahun lalu. Namun demikian, kali ini saya akan membalap dengan harapan tinggi dan tak ada alasan mengapa kami tak bisa tampil baik di Jerez setelah performa bagus dalam dua putaran terakhir,"

"Saya ingin sekali bekerja lebih dekat dengan tim LCR Honda sekali lagi, untuk melihat apakah kami bisa meningkatkan posisi kami di Argentina, dan memastikan kami memiliki kecepatan luar biasa."

Sebagai catatan, Crutchlow hanya mampu finis di peringkat 11. Namun jangan lupakan, Crutchlow merupakan satu-satunya pembalap tim satelit yang mampu meraih podium pertama sebanyak dua kali pada musim lalu. Tentu itu bisa menjadi bukti dari potensi yang dimiliki Crutchlow.