POPULAR STORIES

Rider Papan Atas Bersaing Di Kejurnas Superadventure Supermoto Race 2023 Boyolali

Rider Papan Atas Bersaing di Kejurnas Superadventure Supermoto Race 2023 Boyolali Pembalap bersaing di Kejurnas Superadventure Supermoto Race 2023

KabarOto.com - Seri kedua Kejurnas Superadventure Supermoto Race 2023 berlangsung di Sirkuit Boyolali, Jawa Tengah, 9 sampai 10 Juni 2023. Deretan rider papan atas bersaing ketat dan saling adu strategi, demi meraih gelar juara, di tiga kelas utama, yaitu FFA 250, Trail 175 Junior, dan Trail 175 Open.

Pecinta supermoto Boyolali dan Solo, membanjiri arena kegiatan, mereka antusias melihat persaingan di lintasan balap. Belum lagi terpana dengan dengan aksi freestyle Wawan Tembong, menambah seru gelaran ini. Belum lagi, DJ performance menambah kental nuansa sportainment.

Baca Juga: Lantian Juan Jadi Juara Umum Trial Game Dirt 2023 Seri Solo

Mario CSP dari Superadventure, selaku penyelenggara berusaha mengemas Kejurnas Superadventure Supermoto Race ini, agar meemiliki daya tarik. "Antusiasme penggemar terbukti, selain penonton memenuhi tribun-tribun di lokasi, juga jumlah penonton live streaming mencapai puluhan ribu viewers,” jelasnya.

Diperlombakan tiga kelas utama, yaitu FFA 250, Trail 175 Junior, dan Trail 175 Open (Foto: Superadventure)

Persaingan dari para rider juga kian kompetitif dan sulit diprediksi hingga akhir balapan. Banyak muka-muka baru, namun ternyata punya potensi besar dan berhasil meraih podium di seri ini.

"Meningkatnya pembalap dari kategori Motocross juga Roadrace di event ini, kami harap persaingan di seri selanjutnya semakin seru dan menarik untuk ditonton,” tambahnya.

Hasil race, di kelas utama FFA 250, Farudilla Adam keluar sebagai juara di hari terakhir race, Sabtu (10/06/2023). Pembalap berjuluk “The Bad Boy” ini, mendulang poin penuh sebanyak 50 poin dan menggungguli nama-nama tenar, seperti Tommy Salim di posisi runner up dengan 44 poin, dan Yaasin Somma di posisi ketiga dengan 40 poin. Sementara Wahyu Nugroho meraih 36 poin dan Doni Tata mendapatkan 32 poin.

Kelas utama lainnya, muncul nama baru, berhasil menorehkan histori sebagai juara. Chandra Hermawan mampu mengungguli rekan-rekannya di kelas Trail 175 Open. Muka baru asal Malang ini juga mengumpulkan poin penuh dan memimpin persaingan di kelas Trail 175 Open. Posisi runner up diraih Benaya Farrel dengan 42 poin dan posisi ketiga diraih Farudilla Adam dengan 36 poin.

Meski balapan perdananya di Kejurnas Superadventure Supermoto Race 2023, aksi Chandra Hermawan cukup memukau. Selain juara di kelas Trail 175 Open, ia meraih posisi runner up di kelas Trail 175 Junior.

Chandra harus puas dengan poin 44 dan berada di belakang rider asal Sragen, Benaya Farrel. Benaya sukses meraih poin penuh dan keluar sebagai juara di kelas Trail 175 Junior. Sedangkan pebalap Rizky KN mencatatkan 40 poin yang membuatnya berada di posisi ketiga.

Rangkaian Kejurnas Superadventure Supermoto Race 2023 akan berlanjut ke putaran ke-3, yang rencananya akan diselenggarakan di Surabaya pada bulan Juli mendatang.

Baca Juga: Diguyur Hujan, Hari Pertama Trial Game Dirt Solo Menantang

Masih dengan konsep sportainment dan live streaming, putaran ke-3 nanti dipastikan akan kembali dibanjiri para rider Tanah Air maupun penonton. Tak hanya menikmati balapan saja, para peserta dan penonton bisa menikmati berbagai macam hiburan menarik yang tersedia.