POPULAR STORIES

Rumah Si Pitung Di Marunda, Bisa Menjadi Tujuan Wisata Para Bikers

Rumah Si Pitung Di Marunda, Bisa Menjadi Tujuan Wisata Para Bikers Rumah Si Pitung Menurut Sejarah Menjadi Tempat Singgah sekaligus bersembunyi Pitung Dari Kejaran Kompeni. (foto: Bimo)

Rumah si Pitung terletak di Marunda Jakarta Utara. Tempat ini menjadi tujuan wisata pilihan warga dan bikers dari Jakarta dan sekitarnya menghabiskan akhir pekan dengan bajet murah. Tiap akhir pekan, tempat ini selalu ramai didatangi oleh wisatawan lokal, mereka datang untuk melihat dari dekat rumah pendekar asal Betawi itu.

Di Rumah Si Pitung terdapat tiga bangunan utama, yang pertama adalah Rumah Panggung bekas tempat tinggal si Pitung. Selanjutnya ada sebuah gazebo didepan rumah si Pitung. Terdapat jug bangunan sebagai kantin untuk pengunjung yang ingin minum atau makan di tempat ini. Tiket masuk ke area ini cukup murah, hanya Rp 5000 rupiah saja.

Disini pengunjung akan disuguhkan pemandangan laut dimana terdapat kapal-kapal besar bersandar di tepilaut. Bangunan yang terakhir adalah musholah yang berada di lantai dua. Dis tempat untuk menunaikan ibadah ini begitu sejuk. Hembusan angin semilir-semilir terasa sejuk. Dibawahnya terdapat teras tempat untuk santai serta ruangan untuk istirahat pengelola.