POPULAR STORIES

Setelah Bocor Teaser, Ini 10 Detail Terbaru Suzuki Hayabusa 2021

Setelah Bocor Teaser, Ini 10 Detail Terbaru Suzuki Hayabusa 2021

KabarOto.com - Beberapa hari lalu, hyperbike Suzuki Hayabusa 2021 muncul lewat sebuah video Suzuki Inggris. Rencananya, besok (5/2) Suzuki UK bakal luncurkan secara mendunia motor yang sempat menyandang gelar tercepat melesat ini.

Video baru pun muncul lebih jelas tentang detail suzuki Hayabusa 2021. Setidaknya ada 10 hal baru yang bisa dilihat dari hyperbike terbaru Suzuki itu. Disengaja atau tidak, inilah perbedaan Suzuki Hayabusa 2021 dari model sebelumnya.

Baca Juga: Modifikasi Motor Suzuki GSX-R Hayabusa

Wajah depan dan buritan motor ini berubah menjadi lebih meruncing, hal ini tentu saja sengaja didesain agar motor tersebut lebih aerodinamis. Bentuk tangkinya pun berubah dari versi lamanya dengan garis baru.

Desain knalpotnya pun lebih kotak ketimbang versi lawasnya yang berbentuk bulat. Lampu depannya pun mengadopsi tipe LED lengkap dengan DRL pada sisi kanan dan kirinya.

Spidometernya juga menggunakan desain baru, sementara itu di bagian tengahnya terdapat layar TFT dengan sistem SDMS dari Suzuki yang dilengkapi dengan 3 riding modes, 10 level traction control, lift control atau wheelie control, lean angle sensor, engine brake control dan sudah dilengkapi auto blipper quickshifter.