POPULAR STORIES

Tekan Budget Pengembangan, Aliansi BMW Dan Toyota Terkait Sel Bahan Bakar

Tekan Budget Pengembangan, Aliansi BMW dan Toyota Terkait Sel Bahan Bakar

KabarOto.com – BMW dan Toyota menjalin kerjasama terkait sel bahan bakar dan pengembangan mobil sport bersama hingga 2025 mendatang.

Kepala Eksekutif BMW, Oliver Zipse mengatakan bahwa pihaknya terus berusaha untuk memperkuat ikatan dengan Toyota. Kami berharap aliansi antara mobil Jerman dan Jepang akan berjalan dengan baik.

“Selain memperkuat obligasi, aliansi ini mencakupkesepakatan kerja sama pada mobil sel bahan bakar dan pengembangan mobil sport bersama. Kerjasama ini harus terus berlanjut hingga 2025 atau lebih,” jelas Oliver Zipse.

Baca Juga : First Ride - All New Honda Scoopy Stylish Dan Prestige

Dirinya menambahkan, mobil bahan bakar bertenga hidrogen dapat memperoleh manfaat dari dorongan bersama oleh para pembuat kebijakan untuk menjalankan industrialisasi produksi hidrogen.

“Mobil jenis coupe, convertible, dan roadster, kami akan melihat apa yang tersedia untuk menjalankan kerjasama ini,” ucapnya.

Sebelumnya, kerjasama antara BMW dan Toyota pertama kali terjadi pada 2011 silam. Pabrikan asal Jerman mengatakan mereka akan memasok mesin diesel kepada Toyota Motor Corporation dan akan mengembangkan baterai mobil sebagai bagian dari aliansi teknologi yang komprehensif.

Kerjasama tersebut diumumkan secara resmi menjelang Tokyo Motor Show 2011, saat semua menyoroti pentingnya teknologi ramah lingkungan dalam industri otomotif, serta meningkatnya biaya untuk mengembangkan berbagai powertrains ketika permintaan konsumen semakin banyak dan bervariasi.

Berita Terkait

Berita Terkait