POPULAR STORIES

Test Drive MINI Cooper S Countryman - Rakitan Lokal Dengan Fitur Melimpah

Test Drive MINI Cooper S Countryman - Rakitan Lokal dengan Fitur Melimpah Foto: Kipli/Aldi/KO

KabarOto.com - Sejak BMW Group memutuskan untuk merakit sebagian modelnya secara lokal, MINI pun ikut digandeng dan dilabeli dengan status CKD. Uniknya, meski berstatus rakital lokal, fitur-fiturnya justru lebih melimpah ketimbang versi impornya dengan harga lebih terjangkau.

KabarOto punya kesempatan menjajal mobil ini selama 5 hari merasakan bagaimana impresi kami tentang fitur dan performa Countryman S CKD ini.

Secara umum, ada beberapa perbedaan versi impor dan rakitan lokal atau CKD dari MINI Countryman ini. Dimulai dari eksterior, penambahan fitur dan detail MINI versi terkencang yakni John Cooper Works (JCW) jelas terlihat di bagian pelek 19 inci Countryman S ini.

Lampu depan dan belakang masih menggunakan bohlam LED, lips spoiler depan belakang dan fender dilabur warna hitam doff, lis krom juga banyak terpasang pada mobil untuk menimbulkan kesan mewah, intinya tak ada pengurangan apapun dari segi estetika dan detail eksterior. Keren!

Asyiknya lagi, ketika masuk kabin, semua material juga tetap sama, terjaga kualitasnya seperti versi CBU. Meski rakitan lokal, MINI memang punya standar perakitan global yang diterapkan ketika dirakit di kawasan Sunter, Jakarta Utara.

Baca Juga: Test Ride - New Ducati Monster 821 2019, Si Legendaris Pengabdi Torsi

Material kulit pada dasbor dan panel lain, jok, sampai tombol tak ada bedanya dengan versi CBU. Lagi-lagi, setir juga sudah menggunakan versi termahal MINI yakni JCW. Sistem hiburan dalam kabin, mengandalkan head unit 2Din dengan kemampuan multimedia. Tata suara yang jernih dan jelas, dihadirkan melalui 12 buah speaker Harman/Kardon yang tersebar pemasangannya di dalam kabin.

Jok menggunakan model semi bucket, keunggulan jok model tersebut yaitu mengunci tubuh pengemudi atau penumpangnya. jok dibungkus bahan kulit berkualitas dengan busa tebal, dilengkapi dengan adjusment memory untuk memudahkan kita mengatur posisi duduk nyaman dengan sekali sentuh.

Jok belakang pun dapat dilipat dengan konfigurasi 40:20:40, berfungsi untuk menaruh barang ukuran besar. Bagasi 450 liter yang lapang merupakan salah satu ciri khas Countryman sebagai MINI dengan kapasitas atau daya angkut terbesar, bahkan lebih lapang 220 liter dengan angka 1.390 liter dibanding versi pendahulunya.

Fitur entertainment, sudah jadi ciri khas MINI menampilkannya dalam bentuk bundar termasuk spidometernya. Pada layar utama, terlihat beberapa fitur yang dapat dipilih dengan cara touchscreen maupun dial button yang terletak di tengah konsol bersama tuas persneling dan electric e-brake.

Pemilik dapat eksplorasi banyak fitur diantaranya navigasi, koneksi konsol ke smartphone, voice dialling, sampai mengecek status kendaraan dan mengatur tampilan serta personalisasi ambience light.

2 buah kaca pada atap difungsikan sebagai panoramic roof, namun bagian pilar A dapat difungsikan sebagai sunroof yang dapat di aktifkan melalui tombol pada spion tengah dengan membuka krey penutup secara manual terlebih dahulu.

Baca Juga: Test Ride - Seminggu Kencan Dengan MV Agusta F4R