POPULAR STORIES

Test Drive - All New Toyota Camry 2.5 V Dan Hybrid

Test Drive - All New Toyota Camry 2.5 V dan Hybrid Test drive All New Toyota Camry (Kipli/KO)

KabarOto.com - Mengawali tahun 2019 ini, PT Toyota Astra Motor (TAM) langsung menggebrak dengan meluncurkan generasi ke-8 Toyota Camry. Berbeda dari generasi sebelumnya, All New Toyota Camry mengalami ubahan yang cukup signifikan, serta hadirnya sejumlah fitur baru yang menjadi daya tarik sedan mewah asal Jepang itu.

Terlebih All New Toyota Camry kini mengusung platform baru TNGA (Toyota New Global Architechture). Dengan platform itu menawarkan keunggulan driving impression, bodi yang lebih ringan dan rigid, sehingga makin fun ketika dikendarai. Toyota Camry baru pun kini terlihat lebih mewah, dengan bekal sejumlah fitur baru untuk menggoda kalangan berduit di Indonesia.

Untuk pasar otomotif Indonesia, All New Toyota Camry ditawarkan dalam tiga varian yakni All New Camry Hybrid, V dan G. Beberapa waktu lalu KabarOto pun berkesempatan untuk menguji langsung varian V dan Hybrid.

All New Toyota Camry
Test drive dua unit All New Toyota Camry varian hybrid dan tipe V

Eksterior

All New Toyota Camry mengalami ubahan tampilan yang cukup drastis, jika dibandingkan dengan model sebelumnya. Kesan pertama ketika melihatnya, sedan ini menonjolkan dua karakter desain yang berbeda.

Bila dilihat secara seksama, tampilan depan kini terkesan jauh lebih agresif, sporti dan juga futuristis. Pada bagian belakang, kesan elegan dan mewah pun semakin terpancar berkat sejumlah ubahan desain pada bagian lampu dan juga bumper.

Nuansa agresif pun semakin terasa berkat hadirnya aliran udara bumper yang dirancang lebih besar dengan tarikan garis horizontal yang dinamis. Menariknya lagi, tampilan semakin terasa sporti berkat hilangnya aksen krom pada bagian depan.

Berbeda dengan varian Hybrid, perbedaan pad bagian logo di gril dan bagian buritan. Memiliki sedikit aksen biru untuk menandakan bahwa ini adalah varian Hybrid.

Untuk menunjang kesan mewah semakin terpancar, seluruh lampu yang digunakan sudah full LED. Mulai dari lampu projector LED sebagai lampu utamanya, hingga lampu senja, DRL tiga baris yang terlihat menarik dan futuristis, yang semakin dipercantik dengan foglamp LED.

Baca juga: Berkat Fitur Ini, Toyota Alphard Diganjar Bintang 5 Dalam Uji Tabrak

Secara dimensi pun mobil ini lebih panjang 35 mm sebelumnya 4.850 mm, lebih lebar 15 mm sebelumnya 1.825 mm, dan sumbu rodanya memanjang 50 mm sebelumnya 2.775 mm.

Tidak sampai disitu saja, All New Camry pun memiliki ground clearance yang lebih rendah 25 mm, untuk menunjang mobil lebih aerodinamis.

All New Toyota Camry
Head unit All New Toyota Camry Hybrid

Interior

Masuk ke dalam kabin, All New Camry kini memiliki desain interior yang lebih stylish. Desain kabin kini menggunakan type cockpit dashboard. Rancangan dasbor yang lebih ramping menawarkan visibilitas yang lebih luas, yang berdampak pada daya jangkau instrumen fitur di dalam ruang kabin dapat dijangkau lebih mudah.

Sistem hiburan kini menggunakan audio baru, serta didukung dengan pengaturan kursi yang lebih beragam untuk menunjang kenyamanan ketika berada di dalam kabin.

Selain itu, untuk varian V yang kami uji, telah dilengkapi dengan sistem hiburan head unit layar sentuh AVX berukuran 9 inch yang dilengkapi DVD/Radio/USB/AUX/HDMI/Bluetooth/ miracast/Internet dan 6 speakers.

All New Camry V juga dilengkapi Multi Information Display (MID) dengan layar 4,2 inch yang menampilkan driving information, eco indicator, vehicle features, security system, dan tekanan angin pada ban (tire pressure). Untuk varian Hybrid juga tdak jauh berbeda, hanya saja terdapat petunjuk baterai dengan petunjuk kinerja motor listrik dan pengisian baterai-nya.

Sistem pendingin All New Camry V dan Hybrid menggunakan sistem dual zone dengan kontrol terpisah untuk bagian depan (pengemudi) dan penumpang di bagian belakang. Mobil ini juga dilengkapi wireless charger.

Salah satu bagian yang tak kalah penting adalah kenyamanan lebih bagi pengemudi, di mana pedal akselerator dirancang untuk dapat memberikan kemudahan, agar kaki bisa bergerak bebas untuk dapat mendukung fun to drive.

All New Toyota Camry
Mesin All New Toyota Camry V

Mesin

All New Camry V dilengkapi dengan mesin berkode 2AR-FE, 4 silinder berkapasitas 2.494 cc. Mesin itu mampu menyemburkan tenaga sebesar 180 dk pada putaran 6.000 rpm dan torsi 234 Nm pada 4.100 rpm. Sementara transmisinya menggunakan model otomatis dengan 6 percepatan.

Kesan pertama yang kami dapat simpulkan pada mesin ini adalah putaran mesin yang sangat halus ketika pertama kali dinyalakan. Tenaga yang dihasilkan pun terasa mengisi sejak putaran bawah mesin. Adrenalin pun terasa terpacu ingin menginjak pedal gas lebih dalam untuk dapat merasakan sensasi dari mesin 2.5 liter Camry baru itu.

Konsumsi yang dihasilkan pun cukup baik, untuk sekelas mobil premium yakni sebesar 8,4 kpl untuk jalur kombinasi atau perkotaan, dengan rute Sunter menuju Bekasi yang harus melalui jalur yang pada via tol JORR. Lalu kami pun sempat mengujinya dengan rute Bekasi-BSD City-Cawang Jakarta Timur dan melalui tol dalam kota, yang ketika itu di sore hari sekira pukul 16.00 WIB kondisi jalan yang cenderung padat.

Jika dalam kecepatan konstan 80 Kpj, dengan berjalan sejauh 54 kilometer dengan rute Jatiwarna, Bogor, lalu keluar UKI dan kembali lagi ke Jatiwarna konsumsi BBM yang dihasilkan adalah sebesar 12,8 kpl. So far cukup oke nih konsumsi BBM-nya!

All New Toyota Camry
All New Toyota Camry menawarkan sejumlah fitur keselamatan terbaik

Baca juga: Test Drive Toyota Kijang Innova 2.4G M/T Diesel, Impresi Saat Menjelajah Jakarta Hingga Jawa Timur

Berbeda dengan Hybrid, untuk jantung mekanisnya mengandalkan mesin berkode A25A-FXS, ini merupakan mesin yang sudah dilengkapi dengan teknologi Hybrid berkapasitas 2.487 cc. Mesin tersebut sanggup menyemburkan tenaga maksimal sebesar 175 dk, dan torsi gabungan maksimal mencapai 422 Nm. Sementara transmisinya menggunakan model CVT.

Saat pertama kali menyalakan mesin, mungkin akan sedikit bingung. Pasalnya tidak ada suara mesin, namun begitu pedal gas ditekan maka kendaraan akan bergerak, artinya mobil digerakan oleh mesin listrik. Setelah berada diatas kecepatan 40 kpj, barulah mesin bensin akan bekerja.

Saat diajak berakselerasi, hentakan tenaganya cukup terasa. Hentakan nyaris tidak terasa, karena varian Hybrid menggunakan transmisi jenis CVT. Rute perjalanan Bogor-BSD City-Bogor-Jakarta adalah jalur perjalanan saat menguji mobil All New Camry Hybrid.

Komsumsi bahan bakarnya cukup mengejutkan, untuk dalam kota saja kondisi lalu lintas macet sanggup menembus angka 14,7 kpl dengan kecepatan antara 40 kpj hingga 60 kpj. Sementara untuk komsumsi bahan bakar luar kota menggunakan perjalanan jalan Tol (JORR dan Jagorawi), dapat menembus angka 19,4 kpl dengan kecepatan anatar 95 kpj hingga 110 kpj. Komsumsi bahan bakar All New Camry Hybrid ini setara dengan kendaraan jenis LCGC dipasaran.

Fitur

Hadir untuk mendukung kesaharian orang berduit di Indonesia, All New Toyota Camry didukung dengan sejumlah fitur keselamatan terbaik, seperti rem ABS, EBD, BA, VSC (vehicle Stability Control), dual SRS airbags dan airbags pada pilar. Untuk model terbaru ini telah disematkan airbags pada bagian lutut dan samping pada sisi kanan pengemudi dan kiri penumpang depan.

Untuk varian V dan Hybrid sendiri telah dilengkapi dengan Brake Hold, fitur keselamatan pun terasa semakin lengkap dengan hadirnya Rear Cross Traffic Alert, Blind Spot Monitoring, dan sunroof.

Untuk tipe Hybrid, bagian kursi sudah dilengkapi dengan pendingin, rear reclining seat, head-up display, pengatur AC dan kursi pada konsol tengah kursi belakang dengan integrated multimedia touch screen.

Berikut spesifikasi lengkapnya:

All New Camry 2.5 HV

Property PT Toyota Astra Motor
Harga Rp 809.400.000 (OTR DKI Jakarta)
Mesin A25A-FXS 4 silinder Hybrid berkapasitas 2.487cc
Tenaga 175 dk
Torsi 220 Nm (Mesin Bensin), 202 Nm (Motor Listrik)
Transmisi CVT
Dimensi PxLxT 4.885 mm x 1.840 mm x 1.445 mm
Ukuran Ban 235 / 45 R18
Sumbu Roda 2.825 mm
Suspensi Depan/Belakang MacPherson Strut/Double Wishbone
Rem Depan/Belakang Cakram
Konsumsi BBM Perkotaan 14,7 kpl
Konsumsi BBM 80 Kpj 19,4 kpl
Tangki Bahan Bakar 50 Liter
Rute Pengujian Bogor-BSD City-Bogor-Jakarta-Bogor

All New Camry 2.5 V

Property PT Toyota Astra Motor
Harga Rp 649.450.000 (OTR DKI Jakarta)
Mesin 2AR-FE, 4 silinder DOHC berkapasitas 2.494 cc
Tenaga 183 dk
Torsi 234 Nm
Transmisi 6-Percepatan otomatis Sequential
Dimensi PxLxT 4.885 mm x 1.840 mm x 1.445 mm
Ukuran Ban 215 / 55 R17
Sumbu Roda 2.825 mm
Suspensi Depan/Belakang MacPherson Strut/Double Wishbone
Rem Depan/Belakang Cakram
Konsumsi BBM Perkotaan 8,4 kpl
Konsumsi BBM 80 Kpj 12,8 kpl
Tangki Bahan Bakar 60 Liter
Rute Pengujian Bekasi-BSD City-Cawang-Bekasi