POPULAR STORIES

Vespa 400, Versi Mobil Dari Skuter Tersohor Asal Italia

Vespa 400, Versi Mobil dari Skuter Tersohor Asal Italia Vespa 400 (Foto: Istimewa)

KabarOto.com - Siapa yang tak kenal dengan skuter antik bernama ‘Vespa’. Jenis skuter yang pertama kali diproduksi oleh manufaktur Piaggio asal Italia pada tahun 1946 ini, ternyata pernah membuat mobil loh, namanya Vespa 400.

Namun, tidak semua orang mengetahui bahwa Vespa pun juga melebarkan sayapnya ke dunia roda 4. Vespa 400 adalah sebuah mobil penumpang dengan jenis microcar yang diproduksi oleh manufaktur ACMA (Ateliers de construction de motocycles et d'automobiles) di Fourchambault, Prancis pada tahun 1957 - 1961.

Baca Juga: Penyebab Vespa Mogok dan Cara Mengatasinya

Mobil yang masih melibatkan campur tangan pihak Piaggio dalam hal konstruksi dan desainnya ini dijual dalam 2 tipe pada masanya, yakni tipe ‘Lusso’ dan ‘Turismo’. Vespa 400 merupakan mobil 2-seater dengan ruang kecil yang tersedia di bagian belakang, untuk mengakomodasi barang atau 2 anak kecil dengan bangku opsional.

Mobil ini memiliki mesin 2 silinder, 2 tak, berkapasitas 393 cc dengan sistem pencampuran oli menggunakan dispenser yang terpisah, layaknya skuter Vespa 2-tak mulai tahun 1995 ke atas.

Mobil ini dilengkapi sistem transmisi 3 percepatan dengan reverse gear dan 4 percepatan khusus untuk pasar non-Amerika Serikat.

Dengan tenaga sebesar 14 dk, mobil ini dapat berakselerasi pada kecepatan maksimumnya di angka 80-90 km/jam (tergantung kondisi jalan dan kecepatan angin). Kecepatan maksimumnya diklaim dapat dicapai dalam 25 detik dengan konsumsi bahan bakar 5 liter/100 km.