POPULAR STORIES

Vespa Tertua Di Dunia Ini Ditaksir Laku Hingga Rp 5 Miliar

Vespa Tertua di Dunia Ini Ditaksir Laku Hingga Rp 5 Miliar

Skuter Vespa tertua di dunia, O Series, rencananya akan dilelang di Inggris hingga 28 Maret 2017. Vespa tertua ini ditaksir laku hingga 300 ribu pondsterling (Rp 5 miliar).

Skuter ini pernah digunakan dalam film Roman Holiday yang diproduksi pada tahun 1953. Ini merupakan skuter ketiga yang diproduksi oleh Piaggio.

"Kami berharap Vespa ini akan jatuh ke tangan kolektor atau ke museum sehingga skuter Italia bersejarah ini bisa dinikmati hingga generasi yang akan datang," ungkap Davide Marelli, seorang pemerhati Vespa, seperti dikutip dari Visordown.

Skuter yang dibuat secara manual pada 1946 ini masih dalam kondisi aslinya. Vespa mulai diproduksi pada akhir masa Perang Dunia II.

Piaggio sendiri sebenarnya merupakan produsen pesawat tempur, namun perusahaan tidak diperbolehkan lagi membuat burung besi pascaperang lantaran terikat kerja sama dengan Jerman. Piaggio pun banting setir membuat skuter.

Berita Terkait

Berita Terkait