POPULAR STORIES

Volkswagen Berencana Stop Produksi 40 Model

Volkswagen Berencana Stop Produksi 40 Model Logo merk-merk dibawah Volkswagen Group ( Foto : Ist)

Volkswagen Group dilaporkan berencana untuk menghentikan Produksi 40 Model setahap demi setahap hingga 2025. Ini merupakan strategi Volkswagen Group agar menjadi pemimpin dalam kendaraan ramah lingkungan pada 2025 mendatang.

Mengutip laman Autoevolution, pada sebelumnya Volkswagen telah memaparkan bakal menginvestasikan miliaran Euro dalam pengembangan mobil listrik dan mobil otonom. Dengan memangkas beberapa model menjadi strategi tersendiri yang dilakukan VOlkswagen Group.

Belum ada penjelasan 40 model mana saja yang bakal di stop produksinya. Diketahui Volkswagen Group mengoperasikan 12 merek yakni Audi, Bentley, Bugatti, Lamborghini, Porsche, SEAT, Škoda, Ducati, MAN, Scania, Neoplan, dan Volkswagen Commercial Vehicle dan telah menjual sekitar 340. Jika dilihat untuk merek Audi, Bentley, Bugatti, Lamborghini, Porsche kemungkinan hanya sedikit model yang akan dipangkas. Sisanya SEAT, Škoda, Ducati, MAN, Scania, Neoplan, dan Volkswagen Commercial Vehicle kemungkinan bakal mengalami banyak pemangkasan model.

Menurut juru bicara Volkswagen yang dikonfirmasi Automotive News, keputusan mengenai penghentian produksi 40 model tersebut belum final atau belum ditetapkan. Masih banyak pertimbangan yang harus dilakukan Volkswagen Group.

Baca juga :