Langkah Beberapa Pembalap di Kejurnas Drift 2018 Seri 2 Harus Terhenti Karena Ini
Sport Senin, 23 Juli 2018
Menjadi yang nomor satu di ajang balap tentu memberikan gengsi dan kebanggaan tersendiri bagi pembalap. Namun tentunya tidak semua rencana berjalan mulus seperti yang diidamkan. Seperti beberapa pembalap di ajang Kejurnas Intersport 2018 Seri 2 yang diadakan di Lapangan Terbang Pondok Cabe, Tangerang Selatan (20-21/7/2018). Perjuangannya harus terhenti di tengah jalan karena berbagai kendala.