Berikut Adalah Tanggal Penting Jelang Musim 2026

Benny Suryakusumah Senin, 05 Januari 2026

KabarOto.com - Hitungan mundur menuju musim 2026 telah resmi dimulai, dengan beberapa tanggal penting telah ditetapkan untuk peluncuran dan pengujian selama pramusim.

Sejumlah tim telah mengumumkan kapan mereka akan mengadakan acara peluncuran masing-masing menjelang musim kompetisi, sementara akan ada tiga pengujian yang diadakan di dua lokasi sebelum balapan pertama dalam kalender berlangsung.

Baca juga: Momen Terbaik dan Terburuk Max Verstappen pada musim F1 2025

Red Bull Racing dan Racing Bulls akan melakukan debut pertama

Pertama tim yang akan mengumumkan peluncuran adalah Red Bull Racing dan Racing Bulls, musim debut Red Bull Ford Powertrains sebagai produsen unit daya untuk kedua tim, peluncuran akan berlangsung di markas Ford di Amerika Serikat, Detroit, Michigan, pada tanggal 15 Januari.

Audi telah mengkonfirmasi bahwa mereka akan mengadakan peluncuran di Berlin, Jerman, pada 20 Januari, menandai musim debut pabrikan setelah mengambil alih tim Kick Sauber. Tim akan menampilkan livery balap lengkap mereka sebelum mengadakan pembukaan publik pada hari berikutnya.

Haas akan memperkenalkan mobil dan corak pada 23 Januari

Berbarengan juga akan diadakan peluncuran unit tenaga baru Honda, menjelang kemitraan eksklusif pabrikan tersebut dengan Aston Martin pada tahun 2026. Acara tersebut akan disiarkan langsung kepada penggemar di YouTube, diadakan di Tokyo dan akan menampilkan pembicaraan dari Toshihiro Mibe, Presiden dan CEO Honda Motor Co., Ltd., Lawrence Stroll, Ketua Eksekutif Aston Martin, dan Stefano Domenicali, Presiden dan CEO F1.

Sedangkan AMR26 merupakan mobil andalan Aston Martin untuk musim 2026, akan diluncurkan pada 9 Februari, dan Adrian Newey yang akan menjadi Kepala Tim mulai musim depan.

Haas juga akan mengungkap corak mobil mereka untuk musim 2026 pada tanggal 23 Januari. Tim asal Amerika Serikat ini telah mengkonfirmasi bahwa mereka akan mengungkapkan mobil andalan mereka untuk musim baru secara daring.

Baca juga: Harapan Laurent Mekies untuk Isack Hadjar Musim 2026

Peluncuran terakhir adalah tim Aston Martin (depan) pada 9 Februari dan Scuderia Ferrari (belakang) pada tanggal 23 Januari

Ferrari juga akan diluncurkan pada 23 Januari, dengan bos Fred Vasseur mengkonfirmasi tanggal peluncuran tim tersebut selama konferensi pers akhir musim Natal tahunannya di Fiorano, Italia.

Cadillac bersiap untuk musim debut mereka di F1, dan akan menandainya dengan gaya yang unik dengan mengungkapkan corak mobil mereka selama iklan televisi di Super Bowl pada tanggal 8 Februari.

Setelah semua hal di atas terjadi, kejuaraan 2026 dimulai dengan F1 Australia pada akhir pekan tanggal 6-8 Maret.

Tanggal
Even Lokasi
15 Januari Red Bull Racing dan Racing Bulls (peluncuran) Detroit, Amerika Serikat
20 Januari Audi (peluncuran) Berlin, Jerman
20 Januari Mesin Honda (peluncuran) Tokyo, Jepang
23 Januari Alpine (peluncuran) Barcelona, Spanyol
23 Januari Haas livery -
23 Januari Ferrari (peluncuran) -
26-30 Januari Private pre-season test Barcelona, Spanyol
8 Februari Cadillac livery -
9 Februari Aston Martin (peluncuran) -
11-13 Februari Pre-season test Sirkuit International Bahrain, Bahrain
18-20 Februari Pre-season test Sirkuit International Bahrain, Bahrain
6-8 Maret F1 Australian Melbourne, Australia

Bagikan

Baca Original Artikel