POPULAR STORIES

Aleix Espargaro Sebut Sirkuit Mandalika Aneh

Aleix Espargaro Sebut Sirkuit Mandalika Aneh Aleix Espargaro di lintasan balap (Foto: Istimewa)

KabarOto.com - Sirkuit Mandalika yang ada di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) akan menggelar MotoGP2022. Pramusim akan berlangsung pada 11-13 Februari 2022 mendatang. Sementara balapan akan digelar Maret mendatang.

Seluruh pembalap dari berbagai tim yang ikut dalam balapan kasta tertinggi du dinia sudah hadir. Mereka disuguhkan oleh pemandangan alam Lombok yang luar biasa. Selain terkesima dengan pesona alamnya, para pembalap juga ditantang untuk memacu motor di sirkuit yang baru.

Baca juga: Aprilia RS-GP, Siap Ikut Perebutan Gelar MotoGP 2022

Aleix Espargaro berkeliling sirkuit Mandalika menggunakan sepeda (Foto: istimewa)

Salah satu pembalap yang terkesima Mandalika adalah Aleix Espargaro. Pembalap Aprilia berusia 32 tahun itu menilai, sirkuit Mandalika cukup aneh. Entah aneh apa yang ia maksud tidak diutarakan dengan jelas.

Aleix dan seluruh pembalap MotoGP sedang mempersiapkan diri untuk melakukan tes pramusim 2022 di Sirkuit tersebut. Track baru membuat para pembalap harus beradaptasi. Beberapa pembalap sudah mengelilingi sirkuit dengan berbagai cara, dengan berjalan kaki dan juga mengendarai sepeda.

Baca juga: Pramusim MotoGP Sepang 2022 Hari Pertama: 2 Pembalap Aprilia Tercepat

Aleix menjadi salah satu yang menggunakan sepeda mengitari sirkuit. Ia menilai, karakteristik Sirkuit Mandalika memiliki karakteristik yang berbeda dengan Eropa. "Saya melakukan latihan sepeda di Mandalika, saya juga sudah pergi ke Sirkuit Mandalika," ucapnya kepada Sky Sports Italia, Rabu kemarin (09/02).

Dia menambahkan bahwa sirkuit tersebut indah namun aneh. "Ini berbeda dari sirkuit-sirkuit yang biasa ada di Eropa," tutupnya.