POPULAR STORIES

All New Toyota Agya Diklaim Punya Dimensi Lebih Luas, Benarkah?

All New Toyota Agya Diklaim Punya Dimensi Lebih Luas, Benarkah? All New Toyota Agya GR Sport (KabarOto)

KabarOto.com - PT Toyota Astra Motor (TAM) memperkenalkan All New Toyota Agya dan All New Toyota Agya GR Sport. Kedua model ini berbeda dengan generasi Toyota Agya sebelumnya.

Vice President PT TAM, Henry Tanoto menyebut, generasi terbaru Toyota Agya yang baru saja diluncurkan ini memiliki dimensi lebih luas.

Baca juga: Sejarah Toyota Agya, Generasi Pertama Tahan 10 Tahun

“(All New Toyota Agya) hadir dengan patform baru dengan dimensi yang lebih luas. Tak hanya itu, performance, engine hingga suspensi juga berbeda. Tampilan juga sporty,” ujar Henry Tanoto di kawasan SCBD, Senin (13/2).

KabarOto melakukan komparasi. Di atas kertas, Toyota Agya generasi sebelumnya mempunyai panjang 3,660 mm, lebar 1,600 mm, tinggi 1,520 mm dengan jarak sumbu roda 2,450 mm.

All New Toyota Agya (Foto: KabarOto)

Sementara, dimensi baru All New Toyota Agya memiliki panjang 3.760 mm, lebar 1.665 mm, tinggi 1.505 mm dan wheelbase 2.525 mm. Daya angkut juga ditingkatkan dengan menambah panjang bagasi menjadi 610 mm.

Dari data di atas, All New Toyota Agya lebih panjang 100 mm dan lebih lebar 65 mm. All New Toyota Agya juga lebih tinggi 15 mm dibandingkan pendahulunya. Sementara, jika berbicara jarak sumbu roda, All New Toyota Agya lebih panjang 75 mm.

Baca Juga: All New Toyota Agya Resmi Meluncur, Tampil Lebih Sporty

All New Toyota Agya maupun All New Toyota Agya GR Sport yang diperkenalkan oleh PT TAM hari ini masih bersifat prototipe. Artinya, keduanya masih dalam pengembangan lebih lanjut. Harganya pun belum diumumkan, paling mungkin pada gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 atau Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2013.