POPULAR STORIES

Aston Martin DB11 Lebih Dinamis Dan Aerodinamis

Aston Martin DB11 Lebih Dinamis dan Aerodinamis Aston Martin DB11 2018 (phillyautoshow)

KabarOto.com - Aston Martin akan memperkenalkan DB11 2018 saat gelaran Auto Show Philadelphia, pada 27 Januari hingga 4 Februari mendatang.

Model ini merupakan produk pertama yang diluncurkan dalam rencana "Second Century" pabrikan. Phillyautoshow, Sabtu (3/2/2018) mengutip, DB11 2018 mengusung platform DB yang populer dan merupakan model GT sport yang dinamis dan terbaik dari Aston Martin.

Penampilan DB11 akan lebih baru dan mempunyai ciri khas serta perintis aerodinamis dengan didukung mesin baru 5.2 liter twin-turbocharged V12.

Baca Juga: Mercedes-Benz Resmi Luncurkan A-Class Terbaru

Dengan struktur yang dibuat menggunakan alumunium yang kuat dan ringan, menjadikan DB11 lebih kuat, efisien dan paling dinamis dalam sejarah Aston Martin sejak model DB9 diperkenalkan pada 2003.

Aston Martin DB11 2018 Lebih Kuat,Dinamis dan Efisien (phillyautoshow)

Seperti mobil-mobil produksi Aston Martin lainnya, dapur pacu DB11 ini menggunakan mesin 5.2 liter twin-turbocharged yang dapat menyemburkan tenaga 600 dk dengan torsi 700 Nm.

Hadir dengan gaya yang dinamis, DB11 mampu melaju dari 0 - 60 mph hanya dalam waktu 3,9 detik dengan kecepatan tertinggi sampai 200 mph.