POPULAR STORIES

Beli Mobil Porsche Cicilannya Cuma Rp 36 Juta

Beli Mobil Porsche Cicilannya Cuma Rp 36 Juta Mobil Porsche bisa dibeli dengan skema kredit (Foto: Sigit/KabarOto)

KabarOto.com - Porsche Indonesia dan Mandiri Utama Finance menghadirkan program pembiayaan untuk mobil sport impian. Di mana, konsumen yang tertarik mendapatkan penawaran dan keuntungan menarik.

Alexander Riedel, General Manager Porsche Indonesia mengatakan, melalui kerjasama ini, pihaknya yakin ini merupakan solusi optimal bagi mereka yang menginginkan sensasi berkendara menggunakan Porsche.

Program pembiayaan ini, menawarkan suku bunga mulai dari 2,25 persen dengan cicilan per bulan mulai dari Rp 36 juta. Setiap pembiayaan yang disetujui, akan mendapat tambahan satu tahun garansi Porsche Approved, dan jam tangan TAG Heuer Connected.

Baca Juga: Porsche Sprint Challenge Indonesia 2023 Berlangsung Di Sirkuit Mandalika

Penandatanganan Porsche Indonesia dan Mandiri Utama Finance

Program pembiayaan ini berlaku untuk model Porsche 911, 718 Boxster dan Cayman, Panamera, Cayenne, Macan serta Taycan. Untuk pembiayaan Porsche 911 untuk periode hingga 31 Desember 2023, akan mendapatkan hadiah Samsung Galaxy Z Flip.

Pembiayaan MUF Premium diklaim memberikan solusi finansial kendaraan dengan keuntungan suku bunga kompetitif, skema smart payment financing dengan kesempatan untuk menukar kendaraan di akhir periode angsuran, fasilitas instant approval, dan emegency Roadside Assistance Service tanpa berbiaya.

Baca Juga: Porsche Putuskan Gunakan Baja Rendah Emisi Untuk Mobil Sport Mereka

Pembiayaan Porsche 911 untuk periode hingga 31 Desember 2023, mendapatkan hadiah Samsung Galaxy Z Flip

Sementara itu, Rully Setiawan, Director Mandiri Utama Finance menyampaikan, program ini untuk menyeimbangkan layanan pemegang merek mobil di Indonesia di segmen mobil mewah.

"Pasar luxury dan premium car di Indonesia masih bagus dan menarik, makanya kami membuat program ini. Pendapatan masyarakat Indonesia pun meningkat, Brand premium di Indonesia semakin banyak, marketnya jadi menarik," ungkap Rully.

Berita Terkait

Berita Terkait