POPULAR STORIES

Beli Rolls-Royce Phantom Tempus Rp14 Miliar Lewat Aplikasi WeChat

Beli Rolls-Royce Phantom Tempus Rp14 Miliar Lewat Aplikasi WeChat

KabarOto.com – Pembayaran nontunai menjadi pilihan konsumen saat membeli suatu produk sejak pandemik Covid-19 melanda hampir diseluruh dunia. Bukan hanya untuk pembelian kebutuhan pokok, transaksi non tunai juga dilakukan untuk membeli barang mewah.

Nah, baru-baru ini salah satu konsumen di Tiongkok melakukan transaksi nontunai untuk membeli mobil mewah Rolls-Royce Phantom Tempus.

Baca Juga : Rolls-Royce Resmikan Dua Diler Mewah di London Dan Shanghai

Menurut keterangan pabrikan, konsumen tersebut membeli produknya melalui aplikasi WeChat. Di mana, aplikasi ini merupakan salah satu yang paling banyak digunakan di Tiongkok.

Rolls-Royce Phantom Tempus yang dimodifikasi dengan tema ruang dan waktu dan hanya tersedia 20 unit saja. Edisi special ini pertama kali diperkenalkan pada pameran Shanghai Auto Show pada bulan lalu.

Baca Juga : Kolaborasi Hermès Dan Rolls-Royce Untuk Yusaku Maezawa

Headliner Phantom yang terkenal dengan pemandangan langit malamnya disuguhkan ulang dengan pencahayaan fiber optik dan dashboard dengan fitur 100 kolom berkontur individual yang digulung dari 1 billet aluminium.

Sebagai informasi, aplikasi WeChat bisa digunakan untuk membeli produk apapun, sehingga menjadi alat pembayaran utama bagi perusahaan di Tiongkok.