POPULAR STORIES

Bengkel Ini Dyno Test Tenaga MINI John Cooper Works GP Terbaru

Bengkel Ini Dyno Test Tenaga MINI John Cooper Works GP Terbaru

KabarOto.com - MINI John Cooper Works GP diklaim jadi mobil terkencang yang dibuat oleh MINI hingga sekarang. Memuntahkan tenaga 302 dk dengan torsi sebesar 450 Nm dari mesin berkapasitas 2.000 cc, mobil ini sanggup dipacu ke 100 kpj hanya dalam waktu 5 detik saja dengan kecepatan maksimal diklaim 265,5 kpj.

Benarkah data di atas kertas tersebut? tim Motor1 membawa mobil tersebut ke Detroit Tuned yag merupakan salah satu spesialis MINI di Amerika Utara. Bengkel tersebut telah menggeluti bisnis ini selama 15 tahun, sang owner bernama Chad Miller dan timnya membuka layanan ringan hingga berat untuk mobil-mobil MINI.

Miller segera mearuh MINI tersebut diatas Mustang dyno untuk membuktikan tenaga diatas kertas dari MINI. Setelah 3 kali percobaan, keluar angka 261 whp, angka tersebut dikurangi 15% driveline loss, artinya memang benar berada di kisaran 300-an dk seperti yang diklaim MINI.

Baca Juga: Profil - MINI John Cooper Works GP 2020

Hanya saja, torsi yang diklaim 450 Nm ternyata setelah dicoba berulang-ulang hanya berada di titik maksimal 398 Nm. MINI JCW GP yang belum lama meluncur di Indonesia ini, dijual Rp 1,5 miliar.

Indonesia hanya kebagian jatah sebanyak 12 unit, pihaknya juga bilang kalau sebagian dari mobil-mobil tersebut sudah dalam proses pengiriman ke pelanggan.