POPULAR STORIES

Berawal Dari Mekanik Panggilan, Jond Scooter Shop Layani Semua Jenis Pengerjaan Vespa

Berawal dari Mekanik Panggilan, Jond Scooter Shop Layani Semua Jenis Pengerjaan Vespa

KabarOto.com - Usaha tak mengkhianati hasil. Mungkin itu juga yang menjadi prinsip Wisnu Maulana dalam menjalani usahanya di bidang workshop atau bengkel pengerjaan Vespa di kawasan Bukit Sarua Raya No.28 RT003/RW02, Ciputat, Tangerang Selatan.

Wisnu, sapaan akrabnya, mengawali usahanya sekitar 5 tahun lalu dengan profesi sebagai mekanik panggilan. "Karena dulu sering touring juga sama teman-teman, ya salah satunya ke kilometer 0 Sabang, jadi banyak yang butuh jasa saya untuk reparasi Vespa mereka," ujar Pria yang baru saja dikaruniai momongan ke-2 itu.

Lambat laun, ia akhirnya memutuskan untuk membuka bengkelnya sendiri ditemani beberapa mekaniknya. Tak hanya berjualan jasa, ia juga memajang aksesori dari Vespa tahun tua hingga muda.

"Ya, kalau jasa tergantung permintaan konsumen saja, dari servis ringan, overhaul, sampai upgrade spek," imbuh Pria berambut gondrong itu.

Baca Juga: Ingin Kencang, Andre Taulany Modali Rp55 Juta Oprek Vespa PTS Miliknya

Soal biaya, pemukim kawasan Tangerang Selatan itu mematok jasa yang relatif terjangkau dan bervariatif, "Ya, misalnya servis ringan, bisa saya hargai Rp 25 hingga 30 ribuan, overhaul Rp 350 sampai 400 ribuan. Kalau sampai trouble atau mogok yang rumit, minimal saya patok Rp 100 ribu untuk jasa bongkar, soalnya kadang masalahnya di kabel yang memakan waktu," beber Pria kelahiran tahun 1990 itu.

Uniknya, setelah motor dilakukan overhaul, dirinya selalu menerapkan S.O.P hand over motor ke konsumen dengan kondisi kinclong agar mereka puas karena motor terlihat segar.

"Ya, itu sebenarnya inisiatifnya saya saja, biasanya saya cuci hingga detail dan jika perlu dilapisi coating yang bisa tahan 2-3 bulan, enggak saya kenakan biaya lagi, kok," ujarnya.

Oh iya, pehobi kaos lengan panjang itu juga mulai merambah industri aftermarket parts seperti produksi exhaust system atau knalpot. Desainnya pun bervariatif menggunakan pelat setebal 1mm dan bisa custom tergantung pesanan konsumen.

"Soal harga untuk awal ini saya jual di kisaran Rp 250 ribuan. Alhamdulillah laris," tutupnya. Wah, sukses terus, Jond!