POPULAR STORIES

BMW Motorrad Pure & Crafted Festival 2018

BMW Motorrad Pure & Crafted Festival 2018 Gelaran Pure & Crafted Festival 2018 (istimewa)

KabarOto.com - Sebagai ajang temu kangen dan kumpul bareng para pencinta otomotif, BMW Motorrad menggelar kegiatan Pure & Crafted Festival 2018. Berlokasi di Kawasan Komersial Cilandak, Jaksel (17/03), menjadi ajang pertemuan para bikers, yang dikemas perpaduan musik dan produk kerajinan tangan dan aftermarket.

Baca Juga: Wahana Perkenalkan Honda CRF150L kepada Komunitas Supermoto

Gelaran Pure & Crafted Festival 2018 kali ini merupakan kedua kalinya yang diselenggarakan oleh BMW Motorrad. Selain ajang kumpul para bikers dari berbagai komunitas dan kalangan, kegiatan ini juga dimanfaatkan oleh BMW Motorrad sebagai ajang memperkenalkan produk terbarunya.

“Kali ini banyak peningkatan baik dari peserta maupun pengunjungnya. Untuk peserta ada sekitar 46 booth, lebih baik dari tahun lalu yang hanya 19 booth, termasuk peningkatan pengunjung yang hadir saat acara riding yang terbagi dua sesi, yaitu pukul 08.00 dan 15.00. Dan salah satu alasan inilah mengapa kami mencari lokasi yang lebih luas dan lebih nyaman,” jelas Alfin Maulana Rahman, Marketing Manager PT Maxindo Moto Nusantara.

Sebanyak 46 booth dengan berbagai barang kerajinan tangan dan aftermarket serta produk perlengkapan bikers seperti apparel, riding gear, helm, sarung tangan, clothing, jaket, serta art live, tattoo, juga barbershop.

Dan yang menjadi kegiatan paling ditunggu para bikers yang hadir adalah kegiatan riding bareng yang diikuti ratusan biker, selanjutnya hiburan dengan live musik.

Berita Terkait

Berita Terkait