POPULAR STORIES

Edisi Khusus, Porsche Gabungkan Desain Klasik Dan Modern Dalam Satu Mobil

Edisi Khusus, Porsche Gabungkan Desain Klasik dan Modern dalam Satu Mobil Foto: Porsche

KabarOto.com - Porsche Exclusive Manufaktur telah memberikan pengumuman terkait rencana untuk meluncurkan beberapa edisi khusus. Menariknya, edisi khusus ini terinspirasi dari kendaraan yang diproduksi antara tahun 1950-an dan 1980-an. Walaupun klasik, mobil ini akan memiliki teknologi yang tidak kalah keren.

Perusahaan otomotif asal Jerman in masih belum ingin mengungkapkan terkait spesifikasi. Tetapi dilansir dari Carscoop mereka menjelaskan, "Mobil akan didasarkan pada 911 dan mewakili konsep emotif. Terutama dengan referensi dalam strategi produk Porsche."

Edisi khusus ini akan diluncurkan sebagai kendaraan "lifestyle" yang akan mengikuti jejak 911 Speedster dengan Heritage Design Package. Jadi, model yang akan datang ini akan memiliki cat khusus serta elemen desain dari era yang sesuai.

Diperkirakan Heritage Design Package akan tersebar di berbagai mobil selama beberapa tahun ke depan. Masih belum diketahui berapa unit untuk satu modelnya. Nah, untuk mobil pertama edisi khusus Heritage 911 sudah dipamerkan sebagai 911 Speedster di New York Auto Show 2019 ini.

Untuk Heritage Design Package pada 911 Speedster, Porsche menambahkan eksterior GT Silver Metallic dengan fasia depan berwarna putih. Selain itu terdapat decals bernomor di bagian pintu dan kapnya. Ditambah dengan logo Porsche yang digunakan tahun 1960-an.

Baca Juga: Porsche 911 Turbo 3.0 Dijual Legonya Sob, Mirip Aslinya Loh

Rencananya tahun depan Porsche akan mengenalkan mobil edisi khususnya ini, Bahkan, Porsche juga mempersiapkan keserasian antara mobil dan pemiliknya, melalui jam tangan eklsusif yang nantinya dimiliki oleh pemilik edisi khusus ini. Wow!

Baca Juga: Porsche Luncurkan Platform Desain Livery Sesukamu Nih!

Selain lambang Porsche tahun 1950-an hingga 1980-an, Porsche akan menggunakan bahan interior seperti Korduroi, Tartan, Houndstooth, Pepita, dan Pasha untuk edisi Heritage-nya. Pada salah satu gambar, Sobat KabarOto bisa melihat salah satu konsep rendering interior Heritage 992.

Dasbornya tampak model 1964 dengan trim dasbor kayu. Pada penampakan ini dapat dilihat visualnya menyatukan kombinasi klasik dan modern yang dibangun pada sebuah mobil.

"Bagi kami sangat penting untuk mengangkut nilai-nilai merek ke masa depan. Heritage Design Package mewakili tambahan yang disengaja untuk kendaraan hibrida dan listrik kontemporer sebagai bagian dari inovasi teknis yang menjadi fokus," jelas Direktur Porsche Kendaraan Manufaktur Eksklusif Boris Apenbrink.