POPULAR STORIES

Gabut? Buat Miniatur Mobil F1 AlphaTauri AT02, Yuk

Gabut? Buat Miniatur Mobil F1 AlphaTauri AT02, Yuk

KabarOto.com – Libur panjang menjelang Lebaran sudah hampir tiba. Namun peraturan Pemerintah tidak memperbolehkan orang-orang melakukan mudik. Oleh karena itu, pastinya banyak orang yang akan di rumah aja selama liburan ini.

Dari pada gabut dan jenuh di rumah, kalian bisa nih mengolah kreativitas kalian menggunakan kertas membuat miniatur mobil balap F1 AlphaTauri AT02. Asyiknya lagi, tidak perlu bahan mahal, kalian bisa berkreasi dengan harga murah kok!

Baca Juga : Susunan Podium F1 Lewis Hamilton, Max Verstappen, Dan Valtteri Bottas Pecahkan Rekor

Honda Racing membagikan gambar susunan bodi, yang apabila dicetak dan disatukan, akan menjadi sebuah mobil balap F1 AT02. Sehingga peralatannya hanya butuh kertas, printer, gunting dan lem perekat.

Terdapat lima bagian gambar, masing-masing nantinya akan membentuk bodi mobil secara keseluruhan mulai dari sayap depan, cover mesin, halo, lantai bawah, sayap spoiler, hingga ban.

Untuk mengunduh gambar bahan kalian bisa akses website Honda Racing di sini. Selamat mencoba!