POPULAR STORIES

Gandeng Benelli, MV Agusta Pastikan Jual Motor 500cc

Gandeng Benelli, MV Agusta Pastikan Jual Motor 500cc

KabarOto.com - Kabar mengenai MV Agusta yang akan memproduksi model baru untuk segmen menengah dikonfirmasi oleh Timor Sardarov selaku CEO MV Agusta lewat wawancaranya dengan media Italia.

MV Agusta dikenal memproduksi motor bermesin mulai 675cc ke atas. Namun motor barunya akan menggunakan mesin berkonfigurasi piston ganda dengan kapasitas mesin 500 cc. Mesin tersebut dikabarkan akan dicangkok dari Benelli.

Baca Juga: Naik Motor MV Agusta, Touring 11 Negara Dalam Waktu Satu Hari!

Melirik motor yang telah dipasarkan Benelli, kemungkinan motor baru tersebut akan dicangkok mesin Benelli Leocino 500 ataupun Benelli TRK 502 karena spesifikasi yang diberikan cocok dengan kedua tipe mesin tersebut.

Mesin tersebut memiliki kapasitas 499 cc dengan 2 silinder yang dibekali 8 katup dan berpendingin cairan, mesin tersebut sanggup menghasilkan tenaga 47 dk dan torsi maksimum 45 Nm yang dikirim ke transmisi enam percepatan.

Baca Juga: Test Ride - Seminggu Kencan Dengan MV Agusta F4R

Nampaknya, MV Agusta juga ingin bermain di segmen menengah seperti beberapa rival Eropa-nya agar lebih komersil. Jadi enggak sabar menunggu motornya diluncurkan di Indonesia.