POPULAR STORIES

Hasil F1 Meksiko 2022, Red Bull Racing Double Podium

Hasil F1 Meksiko 2022, Red Bull Racing Double Podium Dok : F1

KabarOto.com – Hasil manis diraih duet Red Bull Racing di Formula 1 Meksiko, yang berlangsung akhir pekan lalu. Max Verstappen berhasil finis pertama, dan Sergio Perez yang bermain di kampung halaman, mampu mengamankan posisi ke-3.

"Ini podium yang bagus. Di depan orang banyak saya benar-benar menginginkan lebih, tetapi tempat ketiga masih baik," papar Perez.

Kemenangan Verstappen juga spesial, karena ini ke-14 selama musim 2022. Memecahkan rekor dari Michael Schumacher (2004), dan Sebastian Vettel (2013) dengan 13 kemenangan ketika juara dunia.

Baca Juga : F1 Meksiko Perpanjang Kontrak Hingga 2025

Sementara itu, Lewis Hamilton (Mercedes AMG Petronas) tampil konsisten selama balapan, hingga bisa pertahankan tempat ke-2. Diikuti rekan setimnya, George Russell yang harus puas finis ke-4.

“Upgrade benar-benar berhasil di balapan terakhir. Kami masih memiliki perbaikan yang harus dilakukan, mungkin tidak akan kami lakukan di sisa tahun ini, tetapi kami tahu persis di mana kami perlu meningkatkan untuk tahun depan," kata Hamilton.

Baca Juga : Red Bull Racing Resmi Langgar Batas Biaya 2021

Lalu di bawahnya lagi, pasangan Scuderia Ferrari juga tidak beranjak jauh dari posisi mereka start. Carlos Sainz menyelesaikan balapan di posisi ke-5, dan Charles Leclerc finis ke-6. Dengan begini poin pembalap Monako di klasemen, tersusul oleh Sergio Perez dan turun ke ranking 3.

McLaren mendulang double poin setelah Daniel Ricciardo finis ke-7, dan Lando Norris ke-9. Di tempat ke-8 ada Esteban Ocon (Alpine), serta menutup posisi 10 besar Valtteri Bottas (Alfa Romeo).

Hasil F1 Meksiko 2022 :