POPULAR STORIES

Honda Jawa Barat Gelar Kompetisi Futsal Terbesar Antar Komunitas

Honda Jawa Barat Gelar Kompetisi Futsal Terbesar Antar Komunitas Komunitas Motor Honda yang menjadi juara kompetisi Futsal di Jawa Barat

KabarOto.com - Gelaran kompetisi futsal terbesar antar komunitas motor Honda di Jawa Barat kembali digelar oleh PT Daya Adicipta Motora (DAM) selaku distributor utama sepeda motor dan suku cadang Honda di Jawa Barat. Bertajuk “Ketupat Futsal Community Cup Honda Community” diselenggarakan di Lapangan Tiger Futsal, Cimahi pada 30 Juni 2019.

Lerri Gunawan General Manager Motorcycle Sales, Marketing & Logistic DAM mengatakan kegiatan olahraga khususnya futsal merupakan kegiatan yang digemari oleh mayoritas Komunitas Honda. Kegiatan ini juga dimanfaatkan sebagai ajang halal bihalal dan silaturahmi serta untuk meningkatkan rasa persaudaraan yang solid di antara berbagai komunitas Honda.

Baca Juga: Honda Jawa Barat Mencatat Ribuan Pemudik Singgah Di Bale Santai

Caption

“Kegiatan olahraga futsal pada tahun sebelumnya merupakan salah satu kegiatan yang paling banyak mendatangkan Komunitas Honda terutama komunitas Honda Sonic 150R. Kami optimis dengan kegiatan semacam ini dapat terus ditingkatkan dan memberikan dampak positif tidak hanya pecinta motor Honda namun juga masyarakat di sekitarnya,” ujar Lerri.

Sebanyak 10 tim futsal dari perwakilan 10 paguyuban sepeda motor Honda yang tersebar di Jawa Barat turut meramaikan ajang tersebut. Acara dengan tagline ‘Ketupat Futsal Community – Melesat Penuh Aksi!’ ini diramaikan dengan beragam aktivitas mulai dari Halal Bihalal, Gathering Komunitas, Rolling City sambil mengkampanyekan keselamatan berkendara #Cari_Aman, Test Ride New Sonic 150R, dan Tapping kartu Honda Community ID.

Kompetisi Futsal untuk komunitas sepeda motor Honda ini menggunakan sistem pertandingan yang sesuai dengan peraturan kompetisi futsal resmi. Satu tim terdiri dari 5-10 orang atau perwakilan dari setiap Paguyuban.

Baca Juga: Honda Jawa Barat Siapkan Bale Santai Untuk Pemudik Yang Naik Motor

Ketupat Futsal Community adalah kegiatan tahunan yang memperebutkan piala bergilir. Juara Ketupat Futsal Community berhak mendapatkan uang tunai jutaan rupiah dan piala bergilir, dimana Komunitas Honda Tasikmalaya (KHOTAK) berhasil mempertahankan gelar juaranya musim lalu di tahun 2019 ini.