POPULAR STORIES

Indoclub Championship Kembali Ramaikan Sentul Akhir Pekan Ini

Indoclub Championship Kembali Ramaikan Sentul Akhir Pekan Ini Pertarungan para pembalap motor 2tak terbaik Tanah Air dipastikan akan memanas di seri ke-4.

KabarOto.com - Daytona Indoclub Championship 2019 putaran ke-4 akan ramaikan Sirkuit Karting Sentul, Bogor, Jawa Barat pada 19-20 Oktober 2019. Pertarungan para pembalap motor 2tak terbaik Tanah Air dipastikan akan memanas di seri ini.

Menyisakan dua putaran lagi, mereka akan mengeluarkan segala kemampuannya untuk tetap berada di klasemen teratas.

Baca Juga: Daytona Indoclub Championship 2019 Siap Panaskan Sentul

Terlebih lagi di kompilasi kelas-kelas wajib seperti RX-King, Undebone 125 cc Mix engine, Sport 2tak 150 cc STD, dan Underbone mesin tidur yang akan memperebutkan hadiah utama satu unit mobil di akhir musim nanti.

Di seri ke-4 ini, banyak hadiah yang akan dibawa pulang para juara, diantaranya Rp 5 juta untuk juara umum di kelas Open Indoclub. Untuk juara umum di kelas pemula akan diberikan hadiah Rp 3 juta dan mendapat tiket nonton gratis MotoGP Sepang persembahan dari N1 (RCB, UMA Racing, Proliner).

Di seri ke-4 ini, banyak hadiah yang akan dibawa pulang para juara.

“Di kelas matic juga tidak kalah menarik, hadiah Rp 3 juta menanti untuk juara umum matic open, dan matic pemula hadiahnya Rp 2 juta,” terang Deny Wajonk selaku Event Director Indoclub Championship .

Tak hanya untuk pembalap, hadiah menarik yaitu satu unit motor bisa dibawa pulang oleh pengunjung. Caranya hanya membeli kaos merchandise Indolcub Rp 100 ribu untuk warna hitam dan Rp 200 ribu.

Setiap pembelian 1 kaos, pengunjung akan mendapatkan 1 kupon. Pengundiannya akan dilakukan pada akhir musim Daytona Indoclub Championship 2019.

Pembalap-pembalap motor 2 tak Indonesia akan berlaga di Daytona Indoclub Championship.

Event yang mempopulerkan balapan motor-motor 2 tak di Indonesia itu nanti akan bertepatan dengan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden. Namun Deny Wajonk meyakinkan jika event ini akan berlangsung aman.

“Alhamdulilah dapat izin untuk melakukan gelaran Daytona Indoclub Championship ini, kami sudah berkoordinasi dengan instansi terkait mengenai hal ini terutama pihak Kepolisian," ujar Deny Wajonk.

Baca Juga: Kompetisi Balap Motor Indoclub Championship 2019 Segera Dimulai

Event balap bergengsi ini juga tak lepas dari dukungan para sponsor seperti Daytona, Antangin, FDR tire, Cargloss group, Catalist, Kawahara, FSCM, CLD Racing, Brisk Motor Indonesia, B-PRO Racing, Dalian karton box, JVT performance, RCB, RC-3 Racing, AHRS, NHK Helmet, Lenka MiniGP, WRC Knalpot, Darmacorp Consulting, Merburgs.