POPULAR STORIES

Ini 3 Olahraga Yang Dilakukan Marquez Saat Libur Balap  

Ini 3 Olahraga yang Dilakukan Marquez saat Libur Balap   Foto: motoGP.com

KabarOto.com - Pembalap MotoGP merupakan salah satu atlet yang melakukan latihan begitu keras untuk berada dalam kondisi maksimal.

Namun tentu saja semua manusia biasa. Pasti pernah merasakan malas. "Tentu saja, terkadang saat terbangun di satu pagi, saya berkata dalam hati: 'hari ini saya ingin menjadi seorang pemalas'," kata juara dunia MotoGP empat kali, Marc Marquez saat diwawancara Red Bulletin.

Baca Juga: Marquez Ingin Berdamai Dengan Rossi

Namun tentunya Marquez enggan terlena dalam kemalasan. Terlebih ketika kompetisi sedang berlangsung. Dirinya harus pintar menjaga kondisi fisiknya tetap prima.

Lantas apa yang dilakukan Marquez bila sedang malas berlatih? "Saya biasanya memanggil teman-teman. Awalnya memang tidak terdengar kita akan berlatih. Tapi, biasanya mereka punya ide menarik. Lalu kami lakukan balap sepeda, bermain sepak bola sampai tenis," lanjutnya.

Menurutnya model pelatihan berbeda sangat dibutuhkan seorang atlet. Tujuannya untuk mencari suasana dan motivasi baru.

"Setelah kompetisi berjalan, semua orang punya target dan termotivasi. Jika Anda hanya berlatih untuk sekadar menjalani rutinitas, itu akan sulit. Apalagi jangka waktu panjang," pembalap berusia 25 tahun itu menuturkan.

Baca Juga: Bos Ducati Ingin Jegal Pesta Juara Dunia Marquez Di MotoGP Jepang

Latihan seperti bersepeda, motocross sampai berlari memang dikenal sebagai alternatif para pembalap MotoGP bila ingin menjaga kondisi fisik. (Tri Andika Wahyu)