POPULAR STORIES

Cara Mudah Merawat Wiper Di Musim Hujan

Cara Mudah Merawat Wiper di Musim Hujan Foto: Kipli

KabarOto.com - Curah hujan tinggi pasti menyebabkan sobat KabarOto kesulitan dalam menyetir. Pasalnya, dengan visibilitas atau jarang pandang terbatas, pastinya pengemudi harus ekstra hati-hati karena potensi bahaya kecelakaan menghadang.

Salah satu cara agar mengendarai mobil tetap aman adalah merawat wiper agar bisa berfungsi maksimal. Material karetnya memiliki fungsi untuk menghalau air hujan menutupi kaca mobil Anda.

"Agar bagian tersebut berumur lebih panjang, maka jangan sering memarkirkan mobil di tempat yang sangat panas. Karena, panasnya matahari akan diserap oleh kaca mobil dan akan berdampak langsung pada wiper dan karet jendela," jelas David Lesmana dari Dunia Usaha Motor.

Akan tetapi, jika terpaksa parkir di tempat yang panas, maka ia menyarankan untuk mengangkat tangkai wiper (seperti gambar diatas) agar karet wiper tak cepat rusak.

Baca Juga: Begini Cara Memasang Wiper Model Frameless Yang Benar

Ia melanjutkan, pada saat mencuci mobil, bagian wiper dan karet jendela wajib jadi bagian yang tak terlewatkan untuk dibersihkan. "Membersihkan cukup pakai sponge dan cairan yang sudah terbukti aman kimianya, seperti sabun campuran yang biasa kita pakai di tangki wiper," katanya.

Namun, David Lesmana tetap mengingatkan bahwa sobat Kabaroto juga harus berhati-hati saat membilas bagian-bagian karetnya agar tak robek.

Ia menambahkan agar tak lupa memberikan pelumas pada bagian poros wiper secara berkala untuk mencegah terjadinya aus. "Seperti cairan pelumas dan penetran yang biasa dijual di pasaran," imbuhnya.