POPULAR STORIES

Ini Daftar Mobil Bermesin N/A Bertenaga Besar

Ini Daftar Mobil Bermesin N/A Bertenaga Besar

KabarOto.com – Seiring berjalanannya waktu, teknologi mesin semakin berkembang dengan hadirnya turbo, supercharger dan hybrid guna menambah tenaga dan efisiensi dari kapasitas mesin yang lebih kecil.

Walaupun mayoritas teknologi turbo dan hybrid sudah banyak disematkan mobil baru, baik sport dan supercar sekarang masih ada yang mengandalkan mesin naturally aspirated (N/A) dan mampu mengeluarkan tenaga yang besar.

Baca Juga : Ini Daftar Mobil Listrik Yang Dijual Di Amerika Serikat Untuk Tahun 2021

Jika Sobat penasaran mobil apa saja yang mengandalkan mesin N/A yang mampu menghasilkan tenaga besar, berikut daftarnya!

1.Ariel Atom V8

Ariel Atom V8

Pabrikan spesialis mobil sport dari Inggris, Ariel Motor Company tidak mau kalah dalam membuat mobil tercepat. Pada tahun 2010 lalu pihak pabrikan membuat Ariel Atom V8 dengan konfigurasi single seater dan konstruksi Formula 1 bermesin V8.

Bermesin V8 3.000 cc N/A ini mampu menghasilkan tenaga hingga 500 dk dipadu torsi 385 Nm. Tenaga tersebut disalurkan ke roda belakang melalui transmisi otomatis 6 percepatan mode sequential. Dari hasil tes, pihak pabrikan klaim 0-100 kpj tuntas dalam 2,5 detik saja.

2.Aston Martin Valkyrie

Aston Martin Valkyrie

Produsen mobil asal Inggris, Aston Martin mengadakan kerja sama dengan Red Bull Racing Formula 1 pada 2017 lalu untuk membuat hypercar yang diberi nama AM-RB 01. Kini, mobil tersebut memiliki nama Valkyrie.

Mobil ini menggusung mesin Cosworth 6.500 cc V12 N/A dengan lightweight battery system KERS seperti Formula 1. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga hingga 1.000 dk dengan torsi 900 Nm. Tenaga tersebut disalurkan ke roda belakang dan disambung ke transmisi 7 percepatan sequential. Dari hasil tes, supercar ini mampu melesat 0-100 kpj tuntas dalam 2,6 detik.

Baca Juga : Kolaborasi Maserati Dan Massimo Bottura, Hasilkan Levante Artistik

3.Bac Mono R

BAC mono R

Supercar Mono R ini memiliki desain unik yang terinspirasi dari sebuah gim di PlayStation bernama WipEout. Hal ini juga didukung kolaborasi bersama pencipta dan desainer video gim Nick Burcombe dan desainer grafis Eddie Wainweight.

Bac Mono R sendiri dipersenjatai mesin 2.500 cc empat silinder inline Mountune yang mampu menghasilkan tenaga hingga 345 dk dengan torsi 330 Nm. Tenaga tersebut disalurkan ke roda belakang dengan transmisi 6 percepatan sequential. Dari hasil tes, Mono R mampu melesat 0-100 kpj tuntas dalam 2,5 detik saja.