POPULAR STORIES

Ini Motor Gahar Jokowi Yang Dipakai Saat Pembukaan Asian Games 2018

Ini Motor Gahar Jokowi yang Dipakai Saat Pembukaan Asian Games 2018 Motor Yamaha FZ1 yang digunakan Jokowi

KabarOto.com - Rasanya rakyat Indonesia boleh berbangga diri, karena selain mendapat kehormatan menjadi tuan rumah Asian Games 2018, pada seremoni pembukaannya juga menyajikan pertunjukkan yang begitu megah dan spektakuler.

Dalam upacara pembukaan ini, kedatangan Jokowi dikemas dengan nuansa menegangkan. Jokowi berangkat dari Istana Bogor, Jawa Barat dengan menggunakan mobil dinas kepresidenan lengkap dengan pengawalan dari Paspampres.

Namun iring-iringan Jokowi terjebak kemacetan, lantaran jalanan dipenuhi warga yang berbondong-bondong menuju GBK. Demi menerobos kerumunan warga, Jokowi memutuskan mengendarai sendiri sepeda motor Paspampres dan beraksi dengan melompati kendaraan di depannya.

Baca Juga: Keren, Ini Model Dan Harga Helm Yang Dipakai Jokowi

Stoppie di gang kecil

Aksi menegangkan tak berhenti sampai di situ. Saat melewati gang kecil, ada sebuah bajaj melintas dari arah berlawanan. Untuk menghindari tabrakan, Jokowi menarik rem hingga membuat motornya sempat berdiri hanya dengan roda depan alias stoppie, benar-benar mirip seperti adegan film action.

Jika dilihat lebih dekat, motor yang digunakan Jokowi adalah Yamaha FZ1. Motor ini diketahui sebagai kendaraan operasional Paspampres. Lalu bagaimana spesifikasi motor tersebut?

Baca Juga: Ternyata Jokowi Gunakan Stuntman Di Video Asian Games 2018

Yamaha FZ1 merupakan motor besar bergaya naked bike streetfighter. Motor ini dibekali mesin 4 silinder 998cc DOHC injeksi.

Mesin tersebut dapat menyemburkan tenaga hingga 150 dk dan torsi sebesar 106 Nm. Tenaganya disalurkan ke roda belakang melalui transmisi manual 6 percepatan.

Sepeda motor itu sudah digunakan oleh unit pengawalan bermotor Paspampres sejak 2010, atau sejak era presiden sebelumnya, Susilo Bambang Yudhoyono. Bahkan Ibu Ani Yudhoyono menyebut tim penyelamat yang selalu berada di samping kanan dan kiri mobil Presiden itu sebagai 'Ninja' karena pakaiannya yang serba hitam.

Disuguhi pertunjukkan yang luar biasa seperti itu, penonton yang hadir di GBK sangat takjub. Netizen langsung heboh di media sosial. Di Twitter, warganet mengaku terkesan dengan aksi presiden Indonesia ketujuh tersebut.

Bahkan ada yang menyamakan aksinya setara dengan penampilan Tom Cruise di film terbarunya, yaitu Mission: Impossible - Fallout. Tapi video ini memang keren banget sob!