POPULAR STORIES

Intersport World Stage 2019 Final Resmi Dibuka Di BSD

Intersport World Stage 2019 Final Resmi Dibuka di BSD Foto: Kipli

KabarOto.com - Ajang otomotif Intersport World Stage seri final 2019 resmi dibuka (30/11/2019) di BSD, Tangerang. Menurut pihaknya, hal – hal baru akan disajikan untuk memberikan pengalaman otomotif seutuhnya kepada masyarakat Indonesia.

Mengusung konsep Driftainment, Intersport World Stage 2019 menampilkan ragam kegiatan mulai dari musik, koreografi, drifting dan visual motion dalam satu arena. Selain itu, Intersport World Stage juga akan menghadirkan berbagai kegiatan lain yang terkait dengan otomotif.

Pihaknya bilang, acara driftainment ini merupakan yang pertama dan terbesar di Asia Tenggara. Edutown Arena – BSD City, Tangerang dipilih menjadi lokasi yang tepat dalam pelaksanaan event ini pada Sabtu, 30 November dan Minggu 1 Desember 2019.

Intersport juga menghadirkan Pro Drifter Internasional, yaitu Diego Higadari dari Brazil dan Atsushi Taniguchi dari Jepang, serta Intersport AR Team dan Pro Drifter lainnya di Indonesia.

Kent Rusli selaku Brand Manager Intersport mengatakan bahwa Intersport konsisten ingin memberikan kontribusi kepada dunia otomotif di Indonesia melalui acara Intersport World Stage.

Baca Juga: Lokasi Berseberangan, ISSOM Seri Final Dan Intersport World Stage 2019 Bentrok Di BSD

“Melalui Intersport World Stage, kita ingin memfasilitasi dan menginspirasi animo masyarakat pecinta otomotif, banyak memiliki potensi untuk berkembang. Kita ingin membangun ekosistem otomotif yang kuat agar bisa terus berkembang lebih besar kedepannya,” ujarnya.

Intersport World Stage 2019 diakui lebih menonjolkan sisi entertainment dari drifting, tujuannya agar olahraga tersebut menjadi lebih dikenal oleh masyarakat luas.

Drift Challenge yang dihelat pada siang ini memperlihatkan para drifter jagoan pilihan pengunjung menyelesaikan beberapa obstacle yang sudah ditentukan. Tidak hanya itu, para pengunjung juga berkesempatan untuk merasakan sensasi berada di dalam mobil drift oleh para drifter pro Indonesia.

Selain dua tokoh drifter mancanegara tersebut, dari Indonesia tentunya ada Intersport AR Team yang terdiri dari Akbar Rais, Danny Ferdito, Aria Ramadhan dan Alvito Hardianto, serta Pro Drifter lainnya juga turut meramaikan acara ini, antara lain Muhammad Irdam, Ziko Harnadi, Allen Yong, Lucky Reza, Abdul Aziz dan Rocca J.S.

Driftainment kali ini yang di gelar oleh Intersport World Stage 2019 akan menggabungkan drifting dengan musik (Eno Netral, Yacko, Close Friends, Andy Riff, DJ Schizo), koreografi (Hover Board, Parkour) dan Visual Motion.

Para pengunjung juga berkesempatan untuk mengikuti talk show bersama para drifter, asyiknya, semua ini bisa dinikmati secara gratis! Yuk, ajak semua kerabat dan keluarga datang kesini!