POPULAR STORIES

Jack Miller Teken Kontrak Jadi Pembalap Tim Pabrikan Ducati

Jack Miller Teken Kontrak jadi Pembalap Tim Pabrikan Ducati

KabarOto.com - Kabar menggembirakan di saat pandemik Covid-19, bahwa pembalap satelit Ducati, Jack Miller, ditunjuk oleh Claudio Domenicali, CEO of Ducati Motor Holding sebagai pembalap inti di tim pabrikan Ducati.

Hal tersebut disiarkan oleh Ducati melalui rilis resmi yang diterima redaksi KabarOto. Miller akan menunggang Ducati racikan murni pabrikan untuk musim 2021. Bahkan ditawarkan langsung membubuhkan perpanjangan kontrak hingga 2022.

Baca juga: Yamaha Siapkan Motor Touring Penantang Kawasaki Versys 250

"Merupakan suatu kehormatan bagi saya untuk dapat melanjutkan karir MotoGP saya dengan pabrikan Borgo Panigale dan saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua manajemen Ducati, Claudio, Gigi, Paolo dan Davide, karena telah mempercayai saya dan memberi saya kesempatan luar biasa ini," ujar Miller.



Adapun Miller sebelum direkrut pabrikan Ducati, sebelumnya sudah familiar dengan motor Ducati bernaung di bendera Pramac Racing Team selama dua setengah tahun.

Domenicali mengakui sudah memantau Miller sejak bergabung di Pramac Racing. Talentanya cukup mengagumkan dengan beberapa raihan podium meski di tim satelit.

"Kami sangat senang dirinya berkenan untuk mengendarai motor resmi Ducati Desmosedici GP untuk tim Ducati tahun depan. Kami sangat yakin Miller punya kemampuan tepat untuk melanjutkan meraih posisi di tiap balapan," ujar Domenicali.