POPULAR STORIES

Jadwal MotoGP 2024, 22 Seri Dan Qatar Kembali Jadi Pembuka

Jadwal MotoGP 2024, 22 Seri dan Qatar Kembali jadi Pembuka Ilustrasi pembalap MotoGP (Foto: MotoGP)

KabarOto.com - MotoGP merilis jadwal sementara untuk musim 2024. Di mana, ada 22 seri balap dan akan dimulai di Qatar pada 10 Maret 2024.

Pada MotoGP 2023, seri Qatar menggelar balapan ke-19, karena Sirkuit Lusail sedang direnovasi sehingga balapan pembuka digelar di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal.

Untuk musim 2024, MotoGP Portugal akan digelar pada seri kedua. Kemudian dilanjutkan di benua Amerika, yakni Argentina dan Amerika Serikat pada 7 April dan 14 April 2024.

Baca Juga: Spesifikasi KTM RC 250 R, Motor Veda Ega Di Red Bull MotoGP Rookies 2024

Francesco Bagnaia menjadi juara bertahan MotoGP

Sementara itu, MotoGP Indonesia akan digelar di seri ke-17 pada 29 September, kemudian dilanjutkan di India di Sirkuit Budh.

Sebagai informasi, selain musim baru, sejumlah pembalap pada MotoGP 2024 berganti tim. Hal ini termasuk juara dunia MotoGP 6 kali, Marc Marquez ke Gresini.

Ada pula Luca Marini ke Honda, Franco Morbidelli ke Pramac, Alex Rins ke Yamaha, Johann Zarco ke LCR Honda, dan Fabio Di Giannantonio ke Mooney VR46.

Francesco Bagnaia (Ducati) akan menyongsong 2024 dengan menjadi juara dunia bertahan.

Baca Juga: Target Jorge Martin Di MotoGP 2025 Ke Ducati Lenovo, Jika Tidak Akan Hengkang

Berikut jadwal MotoGP 2024:

  1. 10 Maret GP Qatar Sirkuit Lusail

  2. 24 Maret GP Portugal Sirkuit Algarve, Portimao

  3. 7 April GP Agentina Sirkuit Termas de Rio Hondo

  4. 14 April GP Americas Sirkuit Austin

  5. 28 April GP Spanyol Sirkuit Jerez

  6. 12 Mei GP Prancis Sirkuit Le Mans

  7. 26 Mei GP Catalunya Circuit de Barcelona-Catalunya

  8. 2 Juni GP Italia Sirkuit Mugello

  9. 16 Juni GP Kazakhstan Sirkuit Sokol

  10. 30 Juni GP Belanda Sirkuit Assen

  11. 7 Juli GP Jerman Sachsenring

  12. 4 Agustus GP Inggris Sirkuit Silverstone

  13. 18 Agustus GP Austria Red Bull Ring

  14. 1 September GP Aragon Sirkuit Aragon

  15. 8 September GP San Marino Sirkuit Misano

  16. 22 September GP India Sirkuit Buddh

  17. 29 September GP Indonesia Sirkuit Mandalika

  18. 6 Oktober GP Jepang Sirkuit Motegi

  19. 20 Oktober GP Australia Sirkuit Phillip Island

  20. 27 Oktober GP Thailand Sirkuit Buriram

  21. 3 November GP Malaysia Sirkuit Sepang

  22. 17 November GP Valencia Sirkuit Ricardo Tormo