POPULAR STORIES

Kawasaki Z650 2022, Hadir Dengan Varian Baru

Kawasaki Z650 2022, Hadir dengan Varian Baru SUmber Foto : Kawasaki Europe

KabarOto.com – Pabrikan motor asal Jepang, Kawasaki Motorcycles meluncurkan pembaruan dan varian baru dari sport naked mereka yaitu Kawasaki Z650 2022 untuk pasar Eropa.

Kawasaki Z650 2022 hadir dengan pembaruan ringan. Untuk pasar Eropa, Z650 merupakan ujung tombak untuk di kelas menengah yang penjualannya sangat kompetitif dengan para rivalnya.

Baca juga: Kawasaki Vulcan S Cafe 2022, Lebih Gaya Di Jalan Raya

Kawasaki Z650 Performance warna Metallic Spark Black

Secara tampilan, Z650 mendapatkan warna baru dengan full body putih baru yang elegan nan sporty. Warna ini terlihat mulai dari lampu depan, tangki bahan bakar hingga bodi belakang. Grafis merah pada striping bodi juga merambat ke bagian pelek yang menambah kesan sporty.

Warna baru ini juga dilabur ke rangka sasis yang kontras dengan warna bodi. Pada desain lampu depan kini bergaya Sugomi ini lebih sporty dengan LED ganda. Tidak hanya itu, ubahan lainnya pada desain panel instrumen kluster yang sudah full digital TFT.

Baca juga: Pria Ini Jadi Pemilik Pertama Honda CBR600RR Di Indonesia

Kawasaki Z650 Urban warna Pearl Robotic White

Tidak hanya tampilan, instrumen kluster ini dilengkapi fitur high-end yang dapat dihubungkan dengan aplikasi smartphone Rideology S.

Selain itu, ada update lainnya seperti tambahan mode berkendara (Economical Riding), dan slipper clutch. Sayangnya, suspensi depan belum menggunakan suspensi upside-down (USD). Pelek model palang lima ukuran 17 inci ini dibalut ban ukuran 120/70 R17 untuk depan, sementara belakang 160/60 R17.

Untuk pengereman, bagian depan dibekali cakram dual semi-floating 300 mm dengan kaliper dua piston dan untuk belakang cakram ukuran 220 mm dengan kaliper satu piston. Rem ini sudah dilengkapi ABS (untuk varian ABS).

Baca juga: Kawasaki Z900RS SE 2022, Kemas Perpaduan Klasik Dan Modern

Varian sport warna Candy Lime Green

Z650 dibekali mesin dua silinder DOHC berkapasitas 649 cc, mampu menghasilkan tenaga 68 dk di 8.000 rpm dengan torsi 64 Nm di 6.700 rpm. Tenaga tersebut disambung ke transmisi manual 6 percepatan dengan Assist & slipper clutch.

Untuk pasar Eropa kini hadir tiga pilihan varian yaitu Performance, Sport dan Urban. Tidak hanya itu terdapat tiga pilihan warna yakni, Candy Lime Green, Pearl Robotic White dan Metallic Spark Black.

Bicara soal harga, untuk varian standar mulai dari EUR6,949 atau setara Rp 117 jutaan hingga EUR8.549 atau setara Rp 144 jutaan.

Tampilan instrumen kluster