POPULAR STORIES

Kisah Wika Salim Belajar Motor Pakai Vespa 2 Tak, Terjatuh Tapi Tidak Kapok!

Kisah Wika Salim Belajar Motor Pakai Vespa 2 Tak, Terjatuh Tapi Tidak Kapok! Wika Salim bisa mengendarai motor kopling (Foto: ig wikasalim)

KabarOto.com - Wika Salim dikenal sebagai penyanyi dangdut yang punya hobi motoran. Kesukaannya akan dunia otomotif pun turut membawanya membuka bisnis Panca Garage Bekasi.

Menurut pengakuannya, Wika mulai suka dengan sepeda motor sejak kecil, tepatnya saat masih duduk di bangku Sekolah Dasar (SD). Saat itu, dia sudah mencoba motor milik sang ayah.

"Motor pertama saya dulu pinjem punya bapak, dulu kebetulan punya Vespa 2 tak. Bisa bawa motor pertama kali waktu SD. Tapi, pertama kali bawa langsung terbang gitu, karena kaget kan bawa motor kopling pertama kali," ungkap Wika saat ditemui di Panca Garage Bekasi, Minggu (17/12).

Baca Juga: Panca Garage By Wika Salim Resmi Buka Layanan Cuci Motor Premium Di Bekasi

Wika Salim memanfaatkan waktu libur untuk motoran

Kejadian tersebut lantas tak membuatnya kapok, dan melanjutkannya dengan belajar motor bebek yang berujung dengan nabrak. "Kaki sampai lecet-lecet, kena knalpot juga," ucap Wika.

Hingga saat ini, wanita kelahiran Bogor tersebut masih menyempatkan hobi motorannya, di tengah kesibukannya. Dalam beberapa kesempatan juga Wika terlihat sedang motoran dengan rekan-rekannya.

"Motoran sekarang itu kadang-kadang saja, jika ada waktu kosong. Sebenarnya pengen sering, tapi waktunya lumayan susah. Bisa seminggu atau dua minggu sekali, jadi gak tentu juga," tambah Wika.

Baca Juga: Panca Garage By Wika Salim Resmi Buka Layanan Cuci Motor Premium Di Bekasi

Diketahuin juga, Panca Garage Bekasi by Wika Salim resmi beroperasi di Ruko Cemara Grand Blok No.6 Harapan Indah, Bekasi pada Minggu (17/12). Di mana, bengkel detailing motor ini juga memiliki layanan cuci motor premium.

Lokasi di Bekasi ini merupakan cabang ke-6 dari bengkel detailing body sepeda motor. Sebelumnya, Panca Garage telah hadir di beberapa lokasi seperti di Karang Tengah sebagai pusat, Tanjung Duren, Cengkareng, Bintaro dan Serpong.

Berita Terkait

Berita Terkait