POPULAR STORIES

Konsumen Peugeot Bisa Manfaatkan Layanan Home Service Saat PPKM Darurat

Konsumen Peugeot Bisa Manfaatkan Layanan Home Service Saat PPKM Darurat

KabarOto.com - Laju penularan Covid-19 yang dinilai kian meningkat di Indonesia, membuat beberapa bengkel resmi ikut tutup mengikuti aturan pemerintah tentang PPKM Darurat.

“Tidak perlu khawatir buat konsumen Astra Peugeot di Tanah Air. Meski bengkel resmi tutup, kita masih tetap bisa melayani kebutuhan konsumen. Meski masih PPKM Darurat, layanan Service From Home Astra Peugeot tetap dijalankan. Jadi, konsumen yang alami kendala pada kendaraannya atau ingin lakukan servis masih dapat dilayani,” ujar Samsudin selaku Aftersales Support PT Astra International Peugeot.

Baca juga: Peugeot 106 Jadi Mobil Listrik Sejak 1990

Agar mudah dan cepat dilayani oleh tim mekanik ke rumah, konsumen lebih dulu menghubungi home service di masing-masing wilayah terdekat rumah. Konsumen bisa booking terlebih dulu, sehingga konsumen bisa mengatur jadwal kapan waktunya bisa diproses untuk lakukan perbaikan.

Baca juga: Peugeot Bakal 100 Persen Bermain Di Segmen Kendaraan Listrik

Cara tersebut berguna agar pemilik kendaraan tidak perlu repot ke bengkel yang berisiko bertemu dengan area penyekatan. “Sebagai info tambahan, tim mekanik yang akan datang ke lokasi tentu sudah memenuhi persyaratan prokes kesehatan, semua mekanik sudah divaksin Covid-19,” imbuh Samsudin.

Nah, berikut ini nomor kontak layanan Home Servis Astra Peugeot yang ada di tanah air :

Jabodetabek:
0822-1349-1799 (Sunter)
0856-9036-680 (Cilandak/BSD)
0813-1051-5095 (Cilandak/BSD)

Jawa Tengah:
0856-4301-4618 (Solo)

Jawa Timur:
0813-3055-6432 (Surabaya)