POPULAR STORIES

Kreasi Gila Hoonigan Rolls-Royce 1000 Dk

Kreasi Gila Hoonigan Rolls-Royce 1000 Dk

KabarOto.com – Hoonigan berkerja sama dengan Borla membuat projek yang cukup gila. Mereka membangun sebuah Rolls-Royce Silver Shadow II bahan menjadi mobil penuh tenaga dan punya tampilan elegan.

Mobil tersebut datang dengan sasis sudah terangkai, menggendong mesin Hellcat V8 supercharger berkapasitas 6.200 cc berikut full exhaust system kustom dari Borla, filter udara K&N dan berbagai penyesuaian agar mesin monster itu bisa masuk dan bekerja baik. Menghasilkan tenaga hingga 1.000 dk.

Baca juga: Belum Dijual, Tapi Sudah Bisa Punya Toyota Fortuner Legender Ini Solusinya

Untuk bodi, masih dibiarkan dalam bentuk standarnya. Hanya beberapa penyesuaian di bagian fender dan lantai yang difabrikasi ulang. Lampu juga dialihkan sebagai intake.

Untuk kaki-kakinya, memggunakan pelek Rotiform LAS-R ukuran 19 inci, yang ditambahkan lagi cover Aerodisc sehingga gambar desain cover bisa diganti-ganti hanya menggunakan stiker.

Dibalut ban ukuran 255/35 R19. Sistem pengereman juga sudah menggunakan big brake kit deoan dan belakang. Menggunakan kampas rem dari Hawk performance 5.0.

Baca juga: Bagi Yang Kurang Puas, G-Power Siapkan Paket Performa BMW M5 CS

Bagian dalam jangan berharap ada kenyamanan, hampir seluruh bagian trondol, bahkan kita bisa melihat transmisi dan aspal dari kabin. Menggunakan setir kayu, dan jok memaki bucket seat dari Sparco QRT-R di bagian depan, dan Sparco juga untuk bagian belakangnya.

Berita Terkait

Berita Terkait