POPULAR STORIES

Lagi, Bus Listrik Tiongkok Mencoba Peruntungan Di Indonesia

Lagi, Bus Listrik Tiongkok Mencoba Peruntungan di Indonesia Bus Listrik Higher (Foto: dokumentasi Higher)

KabarOto.com - Produsen bus listrik asal Tiongkok kembali mencoba peruntungan di Indonesia. Mereka menawarkan produk yang dianggap berkualitas dan cocok digunakan di tanah air.

PT Higer Maju Indonesia (HMI), Eksklusif distributor dan manufakturing untuk Bus merek Higer di Indonesia, hadirkan bus listrik, yang memiliki keunggulan kapasitas baterai 385 kilo watt hours (kWh).

Baca Juga: Bus Listrik Asal Tiongkok Sedang Diuji Untuk Jadi Armada Trans Jakarta

Baterai ini dalam kondisi full bisa menempuh jarak sampai 300 km. Lama pengisian baterai hanya sekitar 3-4 jam. Bus ini dinilai siap mendukung armada Trans Jakarta yang sedang fokus menggunakan kendaraan ramah lingkungan.

Direktur Utama PT Higer Maju Indonesia, Antonius R Ismanto mengatakan, meski baterai yang dimilikinya besar tetapi berat kosong bus hanya 13 ton.

"Berat ini sama dengan bus kompetitor dengan kapasitas baterainya lebih kecil," terangnya. Bus listrik Higer diklaim menghasilkan tenaga 145 KW dengan torsi maksimal 3.300 Nm, dengan kapasitas penumpang duduk 34 orang.

Sekedar informasi, Higer merupakan perusahaan bus asal Tiongkok mengekspor ke lebih dari 100 negara di Asia, Timur Tengah, Afrika, Rusia, Eropa Timur dan Amerika.

Tahun 2005 mendapatkan penghargaan ‘China Top Brand’ untuk kategori produk bebas inspeksi nasional. Higer Maju Indonesia ditunjuk untuk memberikan layanan purnajual baik dari segi servis dan component part.

Baca Juga: DAMRI Siap Realisasikan Bus Listrik Di Jakarta

Bus listrik Higer sudah ikut pengujian TransJakarta selama dua pekan, dan juga sudah lulus uji type ( SUT ) dari Menteri Perindustrian.