POPULAR STORIES

Laksana Legacy SR3 Tampil Di GIIAS 2022

Laksana  Legacy SR3 Tampil di GIIAS 2022 Laksana Legacy SR3 (Foto: KabarOto)

KabarOto.com - Laksana selaku karoseri bus asal Ungaran, Jawa Tengah, tampil di GIIAS 2022. Mereka perkenalkan seri bus terbaru yakni Legacy SR3, dilengkapi teknologi paling mutakhir yang mengedepankan keamanan.

Stefan Arman selaku Technical Director Laksana mengatakan, Laksana termotivasi untuk terus berinovasi dan berevolusi, memberikan produk terbaik dengan standar, keamanan dan kualitas tinggi sesuai kebutuhan konsumen.

"Legacy SR3 series menyajikan kesan elegan dan gagah, dilengkapi teknologi terdepan," ujar Stefan Arman di booth Laksana, GIIAS 2022. Laksana Legacy SR3, dibuat khusus menggunakan fitur Front Under-run Protection Systems (FUPS), sudah mengikuti uji ketahanan standar kendaraan bus negara-negara Uni Eropa.

Baca juga: Laksana Luncurkan 3 Bus Dan 2 Motorhome Anyar

Legacy SR3 disiapkan oleh Laksana untuk dapat meminimalisir resiko mobil terapit saat terjadi tabrakan langsung dengan bus lain. FUPS sendiri masuk ke dalam UN ECE R93. Dinamakan Front Under-run Protection Device (FUDP), material tersebut dapat menahan beban hingga 160KN.

Legacy SR3 sudah lulus uji khusus, dibebankan pada lima titik, seperti uji simulasi tabrak mobil, ketahanan, R93, standar kekuatan STKM 13B. Seri ini keamanannya lebih tinggi dari bus buatan Laksana sebelumnya.

Interior Legacy Ultimate (Foto: KabarOto)

Legacy SR3 hadir dengan dua varian standar dan ultimate. Legacy SR3 Ultimate dibekali lampu depan LED projector, bisa diatur tingkat ketinggian serta rendahnya lampu, fog lamp, ada garis tegas di pinggang sebagai kombinasi.

Baca juga: Ini Fitur-fitur Baru Bus Daimler Mercedes-Benz OF 917 Karoseri Laksana

"Ada peredam di dekat louver AC, agar getaran body tidak terasa," terang Kusririn, R&D Manager CV Laksana. Riri menambahkan, untuk varian Ultimate hadir dengan kaca single glass dan tidak dilengkapi selendang samping karena alasan visibilitas.

Legacy SR3 Ultimate merupakan bagian dari versi Panorama XHD, dihadirkan khusus agar pandangan pengemudi dan penumpang menjadi leluasa melihat ke depan.