POPULAR STORIES

Mansory Stallone Tempesta Nera, Versi Paling Agresif Ferrari 812 GTS

Mansory Stallone Tempesta Nera, Versi Paling Agresif Ferrari 812 GTS Dok : Mansory

KabarOto.com – Mansory baru saja merilis garapan mereka untuk Ferrari 812 GTS, kabarnya hanya ada 1 di dunia. Tuner asal Jerman itu memberikan sentuhan eksterior spesial, peningkatan tenaga, dan ubahan interior.

Dari eksterior, dibalur warna merah pada bagian depan, lalu gradasi ke hitam di bagian belakang, dengan garis bendera Italia membentang l, dari depan hingga belakang.

Terdapat penggantian bumper depan, di mana desainnya masih mirip seperti standarnya, namun ditambah detail seperti lips spoiler depan, lalu canard, dan airdam lebih besar.

Baca Juga : Manhart CR 700 Last Edition, Proyek Perpisahan Mesin V8

Tidak sampai di situ, bagian kap dan fender depan juga dipasangkan ventilasi, untuk mengalirkan udara lebih lancar. Begitu juga di samping, Mansory menyematkan cover spion bersirip, dan side skirt demi memberi kesan dinamis.

Peleknya menggunakan YT.5 Air, dengan desain unik ukuran belang 21 inci lebar 9.5J di depan, dan 22 inci lebar 12J di belakang, dibalut ban high-performance ukuran 255/30 ZR21 depan, dan 335/25 ZR22 belakang.

Baca Juga : Kasta Tertinggi Inspirasi Modifikasi Mercedes-Benz Single Tuner Brabus 800

Berlanjut ke belakang, Mansory memberikan spoiler berukuran besar, membuat efek downforce lebih maksimal. Lalu satu set bumper baru, memiliki banyak ventilasi, demi maksimalkan aliran angin. Begitu juga tambahan lampu rem di diffusernya. Bahan setiap kit juga menggunakan karbon sehingga lebih ringan dan kuat.

Beralih ke kabin, terdapat balutan bahan kulit warna merah dan kombinasi aksen putih. Di jok dan paddle shift, ada corak warna bendera Italia tempat di mana mobil ini berasal. Serta beberapa trim karbon pun diaplikasikan sebagai pemanis.

Soal tenaga, Mansory mampu meningkatkan tenaga mesin V12 berkapasitas 6.500 cc menjadi 830 dk dan torsi 740 Nm. Disambung ke transmisi 7 percepatan kopling ganda, mampu berakselerasi dari 0-100 kpj dalam 2,8 detik. Kecepatan maksimalnya tembus 345 kpj.