POPULAR STORIES

Mau Adakan Bakti Sosial? Ke Yayasan Tuna Grahita Rawinala Saja

Mau Adakan Bakti Sosial? Ke Yayasan Tuna Grahita Rawinala Saja Pimpinan Yayasan Tuna Grahita Rawinala bersama Direktur Utama PT Ajidharma Corporindo saat kegiatan bakti sosial bersama para bikers (foto: Ahmad Djainudin/KabarOto)

Bro n Sist para bikers, mungkin diantara kalian sering mengadakan kegiatan amal atau bakti sosial, kalau Bro n Sist mau melakukan bakti sosial tidak perlu kelokasi yang jauh terlebih dahulu. Di Jakarta masih banyak ko lokasi yang bisa kita jadikan tempat berbagi dan beramal, salah satunya contohnya adalah Yayasan Tuna Grahita Rawinala, yang berlokasi di Jalan Inerbang 38 Batu Ampar Keramat Jati, Jakarta Timur. Jadi kalau Bro n Sist mau berbuat baik dengan kegiatan bakti sosial dapat mengunjungi Yayasan Tuna Grahita Rawilana tersebut, dimana banyak terdapat para penyandang disabilitas yang memerlukan uluran tangan kita.

Yayasan Tuna Grahita Rawinala yang berdiri sekitar tahun 1983 ini menjadi tempat tinggal para penyandang disabilitas, para penghuninya dari berbagai usia, mulai dari anak anak hingga orang dewasa yang di bertempat tinggal di asrama yayasan. Selain para disabilitas yang memang tinggal di sini, terdapat juga para disabilitas yang hanya belajar dan menuntut ilmu di Yayasan Tuna Grahita Rawinala ini.

Sarana pendidikan Yayasan Tuna Grahita Rawinala sudah bagus, dengan adanya ruangan ruangan pendidikan bagi mereka yang memang membutuhkan perhatian khusus. Mulai dari kelas kelas belajar mengajar, ruang khusus bermain, aula untuk pertemuan dan ruangan lain bagi mereka mengembangkan bakat dan pendidikan. Terbukti dari para disabilitas binaan Yayasan Tuna Grahita Rawinala, mereka mampu mandiri, berkarya dan membanggakan yang mungkin melebihi manusia yang keadaannya pisiknya sempurna.

Seperti halnya para bikers dari Gazz Collection Indonesia, Tuna Rungu Bikers Seven Community (TBSC), BIKVACO, Minerva Independent Jogjakarta, Komunitas Biker Sholeh Nusantara, YBBC Bekasi, dan Bikers In Charity yang bekerja sama dengan PT Adjidharma Corporindo yang bergerak di bidang Chemical dan Envirocare Solusi. Yang pada hari ini Sabtu 11 Februari 2017 bersamaan dengan bulan kasih sayang mengadakan kegiatan bakti sosial dengan memberikan bantuan dana operasional sebesar Rp 20 juta, sembako, pemberian bingkisan, dan pemberian produk kebersihan selama satu tahun.

Semoga kegiatan positif ini terus berkelanjutan, dan menjadikan kita manusia yang peduli dengan sesama, terlebih lagi mereka yang dalam keadaan lahirnya tidak sesempurna kita. Dan semoga semua perbuatan baik para bikers dan karyawan PT Ajidharma Corporindo menjadi contoh baik bagi kita semua.

baksos
Yayasan Tuna Grahita Rawinala yang terletak di Jalan Inerbang 38 Batu Ampar Keramat Jati, Jakarta Timur (foto: Ahmad Djainudin/KabarOto)

baksos
Ruang bermain anak anak penyandang disabilitas Yayasan Tuna Grahita Rawinala (foto: Ahmad Djainudin/KabarOto)

baksos
Mading Yayasan Tuna Grahita Rawinala (foto: Ahmad Djainudin/KabarOto)

baksos
Bikers dan karyawan PT Ajidharma Corporindo dalam kegiatan bakti sosial (foto: Ahmad Djainudin/KabarOto)

baksos
kebersamaan para disabilitas dan karyawan PT Ajidharma Corporindo (foto: Ahmad Djainudin/KabarOto)

baca juga: