POPULAR STORIES

Mau Service AC Mobil Bergaransi? Pake Aplikasi Preon Dari Paguyuban AC Mobil Indonesia

Mau Service AC Mobil Bergaransi? Pake Aplikasi Preon dari Paguyuban AC Mobil Indonesia Alikasi Preon yang memberikan garansi kepada setiap konsumennya.

KabarOto.com - Ratusan mekanik dan pemilik usaha yang bergerak dibidang perbaikan AC mobil dan tergabung dalam New Paguyuban AC Mobil Indonesia berkumpul di The Radiant Hotel Lembang, Jawa Barat, akhir pekan lalu. Di sini, mereka mengikuti Kopi Darat Nasional ke-3 Indonesia Bersatu.

Kegiatan tersebut dikemas dengan berbagai acara menarik, diantaranya pengecekan kesehatan gratis, demo dari produk sponsor pendukung yakni LAX Indonesia serta PT Tangguh Teknik Indonesia (TTI) dengan produk andalannya Volta.

Baca Juga: Lelah Ketika Berkendara? Mungkin Terserang Auto Behavior System, Ini Tipsnya

Erie Syarif ketua Kordinator New Paguyuban AC Mobil Indonesia Wilayah Jawa Barat mengatakan, Kopdarnas ke-3 kali ini sangat spektakuler, hampir semua anggota yang ada di 19 provinsi di Indonesia hadir. "Bahkan saudara kita dari Malaysia juga hadir," terang salah satu pendiri paguyuban.

Paguyuban mekanik dan pemilik usaha AC mobil

Sementara itu, Om Hendra Ketua Umum New Paguyuban AC Mobil Indonesia mengatakan, kopdar ini memiliki tujuan utama, yaitu menjaga hubungan silaturahmi sesama anggota paguyuban. "Ketika salah satu teman kita bermasalah kita akan saling bantu," terangnya.

Paguyuban ini juga meluncurkan sebuah aplikasi yang bernama 'Preon'. Aplikasi ini tidak hanya mengenalkan visi dan misi dari New Paguyuban AC Mobil Indonesia, tapi juga sangat membantu pemilik kendaraan mobil saat mengalami masalah pada ACnya. Pemilik mobil bisa langsung terhubung dengan anggota paguyuban kita yang tersebar di Indonesia. "Disitu ada nama pemilik bengkel, nomer yang bisa dihubungi serta lokasi bengkel," terang Iwan Dokter AC selaku penanggungjawab dan pengelola aplikasi ini.

Nah, pelanggan yang nantinya mendapatkan masalah setelah diperbaiki oleh anggotanya, melalui aplikasi ini Paguyuban juga memberikan Garansi Nusantara. Jika pelanggan mendapatkan masalah dikemudian hari setelah kami perbaiki maka akan mendapatkan garansi," paparnya. Aplikasi ini menurut om Hendra sudah bisa di download melalu Google Play Store.

Baca Juga: Ketika Bosan Di Jalan, Ini Tips Menghindari Bahaya Microsleep

Untuk diketahui, New Paguyuban AC Mobil Indonesia ini berawal dari media sosial, mereka saling bertukar cerita dan berbagi pengalaman. Seiring berjalannya waktu dan ada rasa yang saling menguntungkan diantara mereka, dibentuklah paguyuban atau komunitas ini.

Berita Terkait

Berita Terkait