McLaren Endurance Racing Siapkan Program Hypercar untuk FIA WEC 2027
McLaren Endurance Racing siakan Hypercar untuk FIA WEC 2027
KabarOto.com - McLaren Endurance Racing resmi mengumumkan langkah besar di ajang FIA World Endurance Championship (WEC). Mereka menyiapkan program Hypercar, ditargetkan siap debut pada musim 2027. Kembalinya McLaren ke balap ketahanan level tertinggi ini, menjadi bagian dari strategi jangka panjang pabrikan asal Inggris tersebut, dalam memperkuat eksistensi mereka di motorsport global.
Program Hypercar McLaren akan dijalankan bersama United Autosports, dan saat ini tengah memasuki fase pengembangan intensif. Fokus utama tim adalah membangun kendaraan yang mampu menghadapi tantangan khas balap ketahanan, mulai dari performa konsisten, efisiensi energi, hingga keandalan teknis selama balapan berdurasi panjang, seperti FIA WEC dan 24 Hours of Le Mans.
Baca Juga: Will Courtenay Mulai Bekerja di McLaren Sebagai Direktur Olahraga
Dalam mendukung ambisi tersebut, McLaren Endurance Racing menggandeng Motul sebagai mitra resmi pelumas. Brand pelumas premium asal Prancis ini, akan menyediakan serta mengembangkan solusi pelumas khusus untuk mesin, transmisi, dan diferensial pada Hypercar McLaren United Autosports, untuk memastikan performa optimal pada kondisi ekstrem balap ketahanan.
Kemitraan ini melengkapi kerja sama yang sebelumnya telah terjalin antara Motul dan McLaren di Formula 1. Pengalaman pelumas di ajang balap ketahanan dunia, termasuk FIA WEC dan Le Mans, menjadi nilai tambah penting dalam mendukung keandalan teknis mobil Hypercar McLaren sejak tahap pengembangan awal.
Managing Director PT Motul Indonesia Energy, Welmart Purba menyebut, kepercayaan McLaren terhadap Motul sebagai bukti reputasi brand tersebut di level tertinggi motorsport. "Teknologi pelumas yang dikembangkan di ajang balap ketahanan, menjadi dasar bagi Motul yang juga dipasarkan secara global, termasuk di Indonesia," terangnya.
Baca Juga: McLaren MP4-17A Bekas Pembalap Dunia Dilelang Rp24 Miliar
Melalui dukungan mitra teknis berpengalaman, McLaren Endurance Racing optimistis dapat menghadirkan Hypercar yang kompetitif dan andal saat resmi berlaga di FIA World Endurance Championship 2027. Kolaborasi ini menegaskan komitmen McLaren untuk kembali bersaing di puncak balap ketahanan dunia, dengan fondasi teknologi yang kuat.
Tags:
#McLaren 750S JC96 #McLaren 750S Le Mans #Motul 300V