POPULAR STORIES

Mengenal E30, Sedan Legendaris Keluaran BMW

Mengenal E30, Sedan Legendaris Keluaran BMW BMW E30 Sedan (BMW Blog)

KabarOto.com – BMW E30 sempat populer di Indonesia, bahkan dunia, sehingga menjadikannya sebagai salah satu sedan paling sukses yang pernah diproduksi BMW. E30 merupakan sedan mewah di kelas entry-level, yang diproduksi mulai tahun 1982 hingga 1994, dan berhasil membukukan penjualan lebih dari 2,3 juta unit di seluruh dunia.

E30 diproduksi dalam berbagai macam bentuk bodi, awalnya lahir dalam bentuk sedan dua pintu (coupe), yang merupakan penerus dari BMW E21. Selang setahun kemudian pada 1983, BMW memperkenalkan versi sedan empat pintu. Lalu hadir versi Convertible yang diperkenalkan pada tahun 1985 dan estate (Touring) diperkenalkan pada tahun 1987.

Baca Juga: Mengupas BMW E30 Catatan Si Boy yang Melegenda

E30 Coupe

Kehadiran E30 sempat memunculkan rumor, yang disebut sebagai pesaing dari Mercedes Benz 190E “Baby Benz”. Pertama kali muncul, mobil ini memiliki bumper depan dan belakang besi berlapis krom. Khusus untuk pasar Amerika modelnya lebih panjang, sehingga lebih dikenal sebagai "papan seluncur". Untuk lampu depan masih mengandalkan reflektor biasa, sementara lampu belakangnya tampil polos tanpa hiasan berupa lekukan-lekukan. Model Ini dikenal juga dengan nama seri 1.

E30 Estate

Di Frankfurt pada bulan September 1987, BMW memperkenalkan major facelift E30, yang sering disebut Seri 2. Mesin M10 4-silinder pada model sebelumnya, lantas digantikan oleh M40. Bumper depan pada model ini berubah menjadi lebih tipis dan aksen chrome pada bumper sudah tidak ada.

Selain itu, lampu utama yang digunakan BMW E30 ini sudah menganut model proyektor, dan terdapat fog lamp. Untuk lampu belakangnya mengalami sedikit ubahan berupa motif kotak-kotak.

Lantas bagaimana dengan perjalanan E30 di Indonesia? yang semakin populer ketika ikut bermain di film Catatan Si Boy. Ikuti terus ulasannya di KabarOto.com.