POPULAR STORIES

Mercedes-Benz Vision EQS Concept, Sedan Listrik Mewah Masa Depan

Mercedes-Benz Vision EQS Concept, Sedan Listrik Mewah Masa Depan

KabarOto.com – Mercedes-Benz meluncurkan konsep Vision EQS sebagai sedan mewah bermesin listrik di Frankfurt Motor Show 2019 pada 12 – 22 September tahun lalu, Mobil konsep ini masuk ke dalam seri EQ, yakni varian dari Mercedes-Benz khusus untuk kendaraan bermesin listrik.

Dengan diluncurkannya Vision EQS, Mercedes-Benz membuat pernyataan jelas untuk membuat mobil masa depan yang berkelanjutan dari kendaraan berkualitas tinggi, desain yang emotif, penggunaan material mewah dan kesenangan berkendara individu akan terus diminati di masa depan.

Baca juga: Wow! Cristiano Ronaldo Dapat Kado Mercedes-Benz Brabus G V12 900

Desain mobil konsep ini membawa nama desain ‘One Bow’ yang inovatif dan memanjang, serta filosofi desain Progressive Luxury dari model EQ oleh Mercedes-Benz, desain ini memberi tampilan konsep Vision EQS yang mewah. Dengan fitur-fitur teknis seperti roda multi-spoke berukuran 24 inci dengan garis-garis bodi mengalir.

Sistem pencahayaannya menggunakan digital light head lamps yang terdiri dari Lightbelt eksterior 360 derajat, kisi-kisi matriks LED digital dan lampu depan digital memungkinkan mobil ini dapat berinteraksi dengan kendaraan lainnya.

Menariknya, panel gril berwarna hitam hadir dengan efek 3D di bagian depan dan menjadi yang pertama di dunia, efek 3D yang dihasilkannya berasal dari 940 lampu LED yang terhubung dengan 188 papan sirkuit pada panel hitam dan diapit oleh lampu digital. Sedangkan untuk bagian belakang, terdapat lampu LED sebanyak 229 buah berwarna merah menambah kesan modern pada mobil ini.

Selain eksterior yang menawan, dikabarkan bahwa bagian interior mobil ini terinspirasi dari kapal pesiar mewah untuk menciptakan tingkat ketenangan dan suasana baru mobil masa depan. Menjadi yang pertama untuk model ini, bagian dasbor, konsol tengah, dan sandaran tangan yang dipasang mengambang mengelilingi kabin memberikan suasana baru interior yang unik.

Baca juga: Mercedes-Benz Tampilkan Konsep Vision AVTR Yang Terinspirasi dari Film Avatar

Pemiilihan bahan material untuk interiornya, menggunakan bahan yang berkelanjutan dan berkualitas untuk menambah kemewahan kabin konsep EQS ini. Menggunakan bahan Microfibre Dinamica berkualitas tinggi, bahan kulit, dan permukaan terstruktur yang mirip seperti kulit nappa.

Bahan yang digunakan untuk liner atap berasal dari bahan yang menggunakan bahan tekstil berkualitas tinggi dan dibuat dengan menambahkan sejumlah plastik "limbah" yang didaur ulang. Masih di bagian interior, terdapat sistem infotainment MBUX Mercedes yang memiliki beberapa fungsi seperti hiburan saat perjalanan.

Sebagai mobil konsep masa depan, Mercedes-Benz hanya membekalinya dengan motor listrik bertenaga 469 dk. Mercedes-Benz mengklaim tenaga dari motor listrik ini mampu membawa mobil berakselerasi dari kecepatan 0-100 kpj kurang dari 4,5 detik.

Motor listrik yang disokongnya ditenagai oleh baterai berkapasitas 350 kW yang mampu menempuh jarak tempuh hingga 700 km. Baterai motor listrik ini mendukung pengisian daya hingga tegangan 350 kW membuatnya dapat mengisi daya dari kapasitas 0 ke 80% dalam waktu kurang dari 20 menit.

Hadirnya konsep Vision EQS digunakan Mercedes-Benz sebagai platform untuk membahas ambisi produsen mobil untuk beralih ke mobilitas listrik. Mercedes-Benz rencananya akan membeli sel baterai yang netral dari unsur CO2 yang dihasilkan dari sumber energi terbarukan untuk produksi mobil listriknya.

Hadirnya konsep EQS merupakan inovasi Mercedes-Benz untuk memproduksi mobil dengan teknologi terbarukan, namun tetap menggunakan bahan-bahan yang berkelanjutan.

Mengenai produksinya sendiri, Mercedes-Benz belum memberikan informasi resmi kapan versi produksi mobil ini akan diluncurkan. (Nora Dian Pratama)

Berita Terkait

Berita Terkait