POPULAR STORIES

Mewahnya Kabin Bus Double Decker Baru PO Kencana

Mewahnya Kabin Bus Double Decker Baru PO Kencana Bus double decker terbaru PO Kencana (Foto: Gata)

KabarOto - Gaikindo Indonesia Internasional Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2024 telah berlalu. Pameran ini menghadirkan beragam kendaraan komersial. Salah satu karoseri yang memamerkan karyanya adalah Adiputro. Bus double decker milik Perusahaan Otobus (PO) Kencana, dipamerkan. KabarOto akan mengulas tampilan bus ini, terutama di kabin yang terlihat mewah.

Menggunakan bodi Jetbus 5 SDD, kendaraan ini akan menjadi bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) rute Jepara - Jakarta. Warna body-nya sama dengan armada lain, ciri khas perusahaan Otobus, merah muda.

Baca juga: Toyota Hiace Berwujud Camper Van Tawarkan Luxury Interior, Segini Biaya Pembangunannya

Kabin bawah menggunakan kursi dengan penyekat terlihat mewah (Foto: KabarOto)

Masuk ke kabin, bus ini nantinya akan melayani 3 kelas berbeda dalam satu perjalanan, pasalnya di dek bawah terdapat toilet dan 2 kursi sleeper di depan, serta 6 kursi big top konfigurasi 1 – 1 di belakangnya. Keseluruhan kursi pada dek bawah menggunakan sekat penutup.

Dek atas, memiliki kursi eksekutif sebanyak 32, dilengkapi footrest serta tempat menyimpan sepatu, letaknya di bawah footrest tersebut.

Di kabin atas, tepatnya belakang kiri, terdapat 2 kursi big top dengan sekat penutup, memberikan privasi dan kenyamanan yang lebih. Fasilitas untuk masing - masing kursi seperti sleeper dan kursi big top memiliki Audio Video On Demand (AVOD).

Baca juga: Profil Foton EView, Microbus Listrik Mirip Toyota Hiace

Sementara untuk kursi penumpang kelas eksekutif atas, tersedia layar TV LED posisinya di kursi baris kedua, sedangkan 4 kursi di baris pertama terdapat AVOD serta pemandangan langsung ke depan.

Armada terbaru PO Kencana ini, menggunakan sasis Scania K410 CB yang menopang bodi Jetbus 5 SDD, dengan keunggulan – keunggulan sasis tersebut dipercaya akan menambah kenyamanan penumpang selama perjalanan.