POPULAR STORIES

Mitsubishi Grandis Community Ekspedisi Ranah Minang 2018 Final Part

Mitsubishi Grandis Community Ekspedisi Ranah Minang 2018 Final Part Tim Ekspedisi Ranah Minang 2018 MGC pulang ke tempat tinggal masing-masing (Foto: Mitsubishi Grandis Community)

KabarOto.com - Setelah mobil Road Captain sempat bermasalah pada bagian mesin dan terpaksa bermalam menunggu spare part yang didatangkan dari Jakarta, kini saatnya salah satu member MGC, Kirsono memberi mandat mekaniknya yang langsung menuju ke Lampung sekaligus mengoprek mobil Andi Prastyawan Tirtayasa, Senin (9/4/2018).

Malam yang makin larut tak lantas menyurutkan semangat tim untuk menuntaskan masalah mesin mobil sang road captain. Doa dan harapan pun terus dipanjatkan tim agar masalah segera selesai dan dapat melanjutkan kembali perjalanan pulang.

"Mobil om Marlian dan Om Wahyu sudah lebih dulu kembali ke Jakarta kemarin (9/4/2018) karena ada urusan pekerjaan yang bersifat urgent, sedangkan om Aco sudah pulang naik travel. Om Adnan, Awal, dan Rizky sedang menunggu di Bandar Lampung karena sakit tenggorokan, saya pun kena radang tenggorokan," beber Andi.

Andi bilang hampir semua tim terkena serangan radang tenggorokan termasuk dirinya. Namun begitu, tak menyurutkan sedikitpun semangat tim ekspedisi untuk menuntaskan sisa perjalanan yang harus ditempuh bersama-sama.

Baca Juga: Mitsubishi Grandis Community Ekspedisi Ranah Minang 2018 Part V

Tepat hari ini (10/4/2018) pukul 13.00 WIB, tim ekspedisi resmi meninggalkan Bandar Lampung untuk menyeberang ke Pelabuhan Merak menuju tempat tinggal masing-masing.

"Sungguh perjalanan dengan banyak cerita, namun keluarga terutama anak dan istri sudah menanyakan kabar saya yang tak kunjung pulang. Tekad saya makin kuat untuk semangat menemui mereka meski sempat ada masalah pada mobil," ujarnya.

Meski mobil belum dalam kondisi 100% sempurna, Andi beserta tim ekspedisi lainnya tetap melanjutkan perjalanan pulang. "Hari ini kita selesai ya, pulang jam 1 siang tadi dari Lampung. Ada titipan salam dari om Wahyu (Ketua MGC) untuk mas Rio dan rekan wartawan Kabaroto lainnya, saya pribadi mengucapkan terimakasih untuk support Direktur Merah Putih Media yaitu bapak Aang dan rekan media Kabaroto, semoga kita bisa ketemu lagi di event selanjutnya, bro," tutup Andi.

Kami dari Kabaroto juga sangat berterima kasih untuk tim Ekspedisi Ranah Minang 2018 MGC yang mau berbagi cerita ekspedisi serunya pada sobat Kabaroto lainnya. Semoga perjalanan kalian bisa menginspirasi sesama pecinta otomotif untuk melakukan kegiatan serupa. Bravo!