POPULAR STORIES

MMKSI Jadi Penyumbang Terbesar Penjualan Mitsubishi Di Dunia

MMKSI Jadi Penyumbang Terbesar Penjualan Mitsubishi di Dunia Mitsubishi Xpander Cross (KO/MMKSI)

KabarOto.com - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menginformasikan capaian penjualan positif pada keseluruhan tahun fiskal 2021, dengan total penjualan lebih dari 114.265 unit.

MMKSI berkontribusi lebih dari 12% terhadap penjualan Misubishi Motor Corporation (MMC) secara global.

Capaian penjualan MMKSI pada tahun fiskal 2021 meningkat 60.186 unit atau sebesar 111% dibandingkan dengan performa penjualan MMKSI pada tahun fiskal sebelumnya. Indonesia menempati urutan puncak sebagai distributor dengan performa penjualan retail terbaik disusul oleh U.S.A dan Jepang di posisi tiga teratas.

Baca Juga: Jelang Akhir Bulan Mei, Mitsubishi Gelar Pameran Di Botani Square Bogor

MMC mencatat komposisi penjualan Mitsubishi Motors di Indonesia didominasi oleh model Xpander (termasuk Xpander Cross) dan menempati posisi pertama dengan kontribusi model lebih dari 49%, diikuti oleh L300 dengan kontribusi 24,4%, dan Pajero Sport dengan kontribusi 17,4%. Sementara sekitar 9% lainnya disumbangkan oleh model Triton, Eclipse Cross, dan Outlander PHEV.

“Kami berharap capaian yang telah diraih Mitsubishi Motors dapat memberikan kontribusi positif terhadap industri otomotif, pertumbuhan ekonomi dan kepentingan masyarakat secara luas,” ungkap Naoya Nakamura, Presiden Direktur PT MMKSI.

Baca Juga: Penjualan Mitsubishi Naik 13,3 Persen, Xpander Masih Primadona

Untuk mengetahui informasi lebih detail terkait laporan keuangan akhir tahun fiskal 2021 dari Mitsubishi Motors Corporation, Sobat KabarOto dapat merujuk pada tautan berikut: Financial Results Information | Investors | MITSUBISHI MOTORS (mitsubishi-motors.com)