POPULAR STORIES

Mobil Tiba-tiba Mati Di Jalan, Mungkin Ini Penyebabnya

Mobil Tiba-tiba Mati di Jalan, Mungkin Ini Penyebabnya Mobil mogok tiba-tiba? cek dan pastikan penyebabnya (Foto: Kipli)

KabarOto.com - Banyak sekali kejadian mogok akibat kerusakan mesin, namun hal tersebut tak bisa dihindari bukan? Yang paling simpel namun vital adalah kesalahan kita sendiri yang tak melakukan pengecekan terhadap kendaraan.

Agus Ibnu Fajar dari Berkah Jaya Abadi menyimpulkan beberapa hal yang patut diperiksa kala kendaraan sobat Kabaroto mendadak mati.

Mobil yang mati tiba-tiba biasanya terjadi lantasan bagian filter pada bahan bakar. “Filter bensin mampat jadi pompa mati. Paling itu yang sering kalau mati di jalan, karena pompa bensin tidak bekerja,” ucap Ibnu yang memiliki bengkel di kawasan BSD, Tangerang Selatan itu.

Jika hal ini terjadi, dapat dipastikan pembakaran akan terganggu. Selain itu, menurutnya, kita kerap tertipu oleh indikator bahan bakar yang ternyata sudah kosong.

Baca Juga: Karburator Motor Anda Sering Banjir? Ini Masalahnya

Bukan, tak mungkin pelampung bahan bakar mobil macet karena benturan atau penyok, atau pompa bensin rusak sehingga bensin tidak menyuplai ke mesin.

Namun kata Asep, selain masalah filter bahan bakar, mobil yang tiba-tiba mati bisa dikarenakan mesin overheat atau panas tinggi. Seperti diketahui, apabila terkait mesin overheat maka hal itu bisa terjadi pada bagian radiator yang kekurangan air. Bisa jadi pemilik mobil lupa mengisi air dan lupa melihat indikator tempratur.

Namun ,bukan tak mungkin air radiator habis karena mengalami kebocoran atau selang radiator pecah. Selain itu bisa saja kipas radiator tidak mau berputar, serta water pump putus.

“Kalau kelistrikan jarang, tapi paling kalau aki lemah bisa, dan aki tidak ngisi. Tapi kalau mobil tiba-tiba mati mendadak jarang (dari kelistrikan). Yang paling sering karena filter, bahan bakar, atau overheat,” tuturnya.

Nah, sebelum klakson berbunyi bersahutan dari kendaraan di belakang kita yang tak paham kondisi kita, alangkah baiknya mengambil langkah tenang dan mulai pinggirkan kendaraan dengan bantuan orang sekitar. Cek dan pastikan penyebabnya.