POPULAR STORIES

Nissan Cefiro SV 1993 A31 – Livery Baru, Semangat Baru Untuk ‘Cefiro Amfibi’ !

Nissan Cefiro SV 1993 A31 – Livery Baru, Semangat Baru Untuk ‘Cefiro Amfibi’ ! Mimo Melesat Dengan Catatan 1 Menit 48 Detik (Foto: Kipli)

KabarOto.com – Nissan Cefiro lebih dulu populer dalam dunia drifting, namun relatif janggal dalam dunia balap touring. Namun Wahyu Kumoro atau yang akrab disapa Mimo menepis anggapan itu dengan prestasi yang diperolehnya secara signifikan mulai dari tahun 2011 di balap touring.

Tahun ini, Mimo dan Cefiro berkode sasis A31-nya itu tampil dengan livery baru. “Tahun ini memang beda, dari segi promotor dan penyelenggaraan event dengan hadiah yang menarik, yakni unit Honda Brio untuk kelas JSTC (Japan Super Touring Car Championship) dan hadiah unit motor untuk kelas SCC (Supercar Championship),” ujar penggeber moge ini.

Sekedar info, Cefiro yang mengantar Mimo mengukir prestasi di balap touring ini juga digunakan untuk balap drifting, dan speknya pun bisa dibilang spek untuk mobil drift loh!

Baca Juga: Jeep Wrangler Rubicon 2014 – Jeep 6 Roda Lintas Benua!

“Ide untuk mengubah livery menjadi seperti sekarang ini karena hasil kolaborasi dengan beberapa kerabat baik gue. Seperti Ardian Pradana dari Maximum Dog dan Mas Ibam dari Speedtuner. Lalu untuk desain livery diserahkan ke Abbey & Rigby yakni Julian Johan,” jelas Mimo yang mengaku aksen hijau tosca di desainnya berasal dari bisnisnya sendiri, Mandara Medika yang bergerak di bidang alat kesehatan mata.

Desain tegas dan patah-patah dari livery-nya sengaja untuk menggambarkan bahwa mobil ini harus agresif di lintasan, tak heran Mimo memacu mobil ber-spek drift dengan tenaga 280 dk (on wheel), sehingga ia mendapatkan juara pertama di kelas SCC dan podium 4 di kelas JSTC.

“Kalau dilihat dari data log gue, waktunya semakin kencang karena semakin pede sama setup ban yang masih dalam tahap riset ini. Kalau lancar, mudah-mudahan dari 1 menit 48 detik masuk jadi 1 menit 46 detik ke depannya,” ujarnya.

Untuk mesin, sengaja diturunkan dari 400 dk (on wheel) saat drifting ke 280 dk (on wheel) untuk balap touring demi alasan durabilitas, mengingat balap touring mesti memutari lap lebih lama.

Untuk persiapan pembalapnya sendiri, diakui Mimo dirinya nonstop untuk olahraga seperti gokart dengan anaknya, dan lari dengan istrinya.

“Gokart berguna untuk mengurangi spin untuk waktu terbaik, justru gue banyak belajar sama anak sendiri untuk aplikasikan metode itu di balap touring,” beber pemukim kawasan Cibubur ini.

Spesifikasi: RB25DET Engine, CP Pistons, BC Connecting Rods, ACL Bearings, Tomei Camshaft, BorgWarner EFR Twin Scroll Turbo, TiAL Wastegate, Custom Manifold by Inspiration Motorsport, Autobahn Intercooler, Tomei Injectors, Walbro Fuelpump, JAZ Fuel Tank, NX Fast And Furious Nitrous System, Microtech LT12s ECU, GReddy Profec B Boost Controller, NOS WOT/RPM Activated Window Switch, OS Giken Twin Plate Clutch Kit, OEM Nissan Skyline GT-R 2-way LSD Rota Wheels 18×10 Rims with Achillesradial ATR-K Sport 265/35 Tires, URAS NS-01 17×9.5 Rims with Nankang AR1 255/40 Tires, Tein Super Drift Coilover Suspension, Driftworks Knuckles & Arms, D-MAX Body Kit, J’s Racing Carbon GT Wing, Custom Diffuser, S3 Stoplights, 6-point Custom Roll Bar, BRIDE Zeta III Bucket Seats, Securon Seat Belts, Sparco Steering Wheel, GReddy Grex Gear Knob,Stewart, Warner Tachometer, Autometer Carbon Gauges.

Built & Tuned by: Garden Speed